Story Yayasan Waqaf AR-Risalah

Bimbingan Belajar

KSPPS Risalatuna Berkah Sejatera Adakan Rapat Anggota Tahun Buku 2023

Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) Risalatuna Berkah Sejahtera, Yayasan Waqaf Ar Risalah YWAR), Kota Padang, menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2023. RAT berlangsung di GOR Perguruan Islam Ar Risalah, Kota Padang, Kamis (18/1/2024), dan dihadiri oleh karyawan, guru, dan pimpinan YWAR yang menjadi anggota koperasi tersebut. Selain itu, hadir juga pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Koperasi dan UKM (Kadiskop dan UKM) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Bapak Endrizal S.E. M.Si, perwakilan Bank Nagari, dan sebagainya. Kadiskop dan UKM Provinsi Sumbar, Bapak Endrizal mengucapkan selamat kepada KSPPS Risalatuna Berkah Sejahtera yang mengadakan RAT tahun buku 2023. Ia mengapresiasi koperasi tersebut yang berhasil mencatatkan profit dari program simpan pinjam dan pembiayaan syariah yang dilakukan oleh para anggotanya. “Semoga ke depan bisa lebih maju lagi. Kita pun berharap KSPPS Risalatuna ini tidak hanya dalam lingkup Ar Risalah, tetapi juga Kota Padang, bahkan Sumbar,” ujarnya. Ketua YWAR, Ustaz H. Arwim Al Ibrahimi, Lc., M.A., pada kesempatan yang sama, juga menyampaikan bahwa, KSPPS Risalatuna Berkah Sejahtera saat ini sudah menginduk ke Diskop dan UKM Provinsi Sumbar. “Beberapa tahun sebelumnya kita masih menginduk ke Dinas Koperasi Padang. Tujuannya kita menginduk Sumbar agar jangkauan kita bisa lebih luas,” ungkapnya. “Apalagi Ar Risalah juga punya […]

Bimbingan Belajar

Dirikan Training Center, YWAR Siapkan Trainer Unggul dan Berkualitas

Yayasan Waqaf Ar Risalah (YWAR), Kota Padang Provinsi Sumatera Barat, melalui Unit Diklat Bidang HRD berkomitmen untuk menyiapkan trainer unggul dan berkualitas dalam berbagai bidang. Kepala Diklat HRD YWAR, Ustaz Ali Usman, S.S., M.Pd., mengatakan bahwa pihaknya saat ini telah membentuk lembaga semi otonom Brilliant Learning and Training Center. Ini merupakan lembaga training yang menawarkan jasa pelatihan kepada siswa, guru, karyawan, dan masyarakat umum. Pelatihan tersebut seperti dalam bidang pendidikan, pembelajaran, kurikulum, motivasi, outbond, pengasuhan anak, dan sebagainya. “Saat ini, kita telah menawarkan jasa memberikan tes minat dan bakat kepada siswa SMP kelas IX (untuk penentuan jurusan di sekolah lanjutan),” ujarnya, Rabu (16/1/2024). Ke depan, ia berharap lembaga ini bisa terus berkembang ke arah lebih baik. Saat ini, pihaknya melakukan pembinaan dan pendampingan kepada 27 calon trainer dari pegawai YWAR. Para calon trainer tersebut dibimbing dan dilatih agar bisa menjadi trainer yang unggul dan berkualitas sesuai bidangnya. “Ini merupakan program unggulan dari Diklat. Sesuai dengan cita-cita Ar Risalah ingin menjadi center of excellence nomor satu di Sumatera, salah satunya juga dalam bidang training,” jelas Ustaz Ali. [fru]

Bimbingan Belajar

STEI Ar Risalah Sumbar Gelar Pekan Ekonomi Syariah 2024

Himpunan Mahasiswa Jurusan Ar Risalah Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Ar Risalah Sumatera Barat (Sumbar) menggelar Pekan Ekonomi Syariah 2024. Bertemakan “Dari Ekonomi Syariah untuk Dunia”, ada sejumlah lomba tingkat siswa SMA/MA sederajat se-Sumbar yang dilaksanakan, Sabtu (13/1/2024). Lomba tersebut yaitu Musabaqoh Syahril Quran, nasyid, debat, dan baca puisi. Kegiatan dibuka Ketua STEI Ar Risalah Sumbar, Ustaz Dr. H. Sudarman, S.Hum., M.A.. Ia pada kesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada peserta yang meramaikan Pekan Ekonomi Syariah ini. “Selamat datang di STEI Ar Risalah Sumbar,” ujarnya. Ustaz Sudarman menerangkan STEI Ar Risalah Sumbar saat ini terus berkembang ke arah lebih baik. Perguruan tinggi yang berlokasi di Balai Gadang, Koto Tangah, Padang itu berakreditasi baik. “Begitu juga dengan Prodi Ekonomi Syariah yang dimiliki STEI Ar Risalah Sumbar. Juga berakreditasi baik. Ke depannya, kita akan membuka prodi baru di sini,” sebutnya. Prodi tersebut antara lain Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Prodi Pariwisata Syariah, lalu Prodi Bimbingan Konseling dan Pendidikan Islam. Ia berharap pembentukan prodi baru tersebut bisa terwujud pada tahun ini. Pihaknya juga menargetkan STEI Ar Risalah Sumbar bisa segera naik status menjadi Institut Agama Islam. Ketua Pendidikan Tinggi Yayasan Waqaf Ar Risalah, Ustaz H. Mulyadi Muslim, Lc., M.A., mengatakan pihaknya saat ini […]

Bimbingan Belajar

Ustaz Kamrizal: Reuni Bukan Hanya di Dunia, tetapi Juga di ...

Salah seorang Dewan Pembina Yayasan Waqaf Ar Risalah (YWAR) yang juga Direktur LAZ Risalah Charity, Ustaz H. Kamrizal Syafri Adam, Lc., M.A., menyampaikan taujih atau siraman rohani kepada ratusan guru dan karyawan YWAR. Kegiatan berlangsung di Hall SMP Putri Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR), Kota Padang, Kamis (11/1/2024). Hadir pada kesempatan itu, Ketua YWAR, Ustaz H. Arwim Al Ibrahimi, Lc., M.A., Pimpinan PIAR, Ustaz H. Donis Satria, Lc., M.A., dan sebagainya. Ustaz Kamrizal pada kesempatan itu menyampaikan taujih dengan tema “Agar Kita Reuni dengan Penuh Senyuman”. Diketahui, reuni merupakan pertemuan kembali dengan bekas teman sekolah, kawan seperjuangan, dan sebagainya setelah berpisah cukup lama. “Di dunia ini, momen yang spesial itu salah satunya adalah ketika kita bertemu dengan kawan-kawan lama. Muncullah cerita tentang kenangan masa lalu. Rata-rata yang dikenang (saat bertemu kembali itu) justru adalah hal-hal yang pahit,” ujarnya. “Misalnya, bagi anak pesantren, ‘Masih ingat nggak dulu ketika kita akan makan ternyata nasi habis dan hari hujan’. Biasanya gitu. Yang diingat adalah kenangan indah yang terasa indah karena kita mendapatkannya dengan perjuangan,” imbuhnya. Meski demikian, bagi seorang muslim, terang Ustaz Kamrizal, reuni itu bukan hanya di dunia, tetapi juga di kehidupan setelah mati dan di akhirat. “Ternyata, saya baca di Kitab […]

Bimbingan Belajar

SDQu PIAR Gelar Open House pada 20-21 Januari 2024, Yuk ...

SD Quran (SD-Qu) Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR), Kota Padang, menggelar Open House XX. Kegiatan bertajuk Competition of Muslim Children (Comic) tersebut akan berlangsung, Sabtu-Minggu (20-21/1/2024). Ada sejumlah lomba yang digelar dengan peserta adalah siswa TK/RA sederajat se-Kota Padang. Lomba tersebut yaitu Musabaqah Hifzil Quran (MHQ), lomba hafalah doa harian, lomba azan, lomba baca puisi, dan lomba mewarnai. Selain lomba, SD-Qu PIAR juga menggelar bazar untuk masyarakat sekitar, dan pentas seni. Agar dapat mengikuti lomba ini, ada sejumlah persyaratan umum yang harus dipenuhi peserta. Pertama, peserta lomba adalah siswa TK/RA sederajat se-Kota Padang, membayar uang pendaftaran Rp15.000/orang, lalu peserta harus didampingi orang tua atau guru. Pemenang mulai dari juara 1, juara 2, juara 3, harapan 1, harapan 2, dan harapan 3 akan mendapatkan piala, uang pembinaan, dan sertifikat. Informasi lebih lanjut tentang lomba ini bisa dilihat di pranala https:forms.gle/JkM3efoVZuri68p39. Atau, bisa juga dengan menghubungi nomor kontak 0822 8468 7864 (Ustadzah Nisa), dan 0821 7074 5071 (Ustadzah Isil). Tunggu apalagi! Buruan daftar!

Bimbingan Belajar

Raih Akreditasi Paripurna, Klinik Risalah Medika Maksimalkan Layanan Kesehatan

Klinik Risalah Medika, Yayasan Waqaf Ar Risalah (YWAR), Kota Padang, berhasil meraih akreditasi paripurna dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Kepala Klinik Risalah Medika, dr. Rizka Aganda Fajrum mengatakan bahwa pihaknya telah menerima sertifikat akreditasi tersebut dengan nomor YM.02.01/D/263/2023. “Alhamdulillah. Sertifikatnya sudah kita terima secara daring. Akreditasi klinik kita paripurna. Ini prediket tertinggi dalam akreditasi klinik,” ujarnya, Kamis (4/1/2024). Akreditasi paripurna tersebut merupakan hasil dari survei Akreditasi Klinik Indonesia (ASKIN) pada pertengahan Desember 2023. Ini merupakan akreditasi perdana Klinik Risalah Medika. Akreditasi ini berlangsung untuk lima tahun, yakni 15 Desember 2023 hingga 15 Desember 2028. Dalam mencapai hasil akreditasi ini, pihaknya telah melakukan persiapan jauh-jauh hari. “Persiapan tersebut seperti menggelar rutin rapat, menyiapkan dokumen yang diperlukan, dan terus meningkatkan kualitas layanan,” ungkapnya. Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan pihak yayasan terhadap Klinik Risalah Medika. Salah satu bentuk dukungan tersebut yaitu pembangunan gedung baru klinik. Pembangunan gedung baru tersebut sangat menunjang pihaknya dalam memberikan layanan kesehatan berkualitas dengan fasilitas yang memadai dan tata kelola yang baik. Dibangun sejak awal 2023, gedung baru ini mulai beroperasi untuk pemberian layanan kesehatan pada 16 Desember tahun lalu. Sekedar informasi, Klinik Risalah Medika berlokasi di kompleks Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR), Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto […]

Bimbingan Belajar

Awal Semester, SMP Putri PIAR Bagi-bagi Reward Bintang Mapel dan ...

Awal semester baru, SMP Putri Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR), Kota Padang, menggelar penyerahan reward Bintang Mapel dan Prestasi. Tidak tanggung-tanggung, ada 200 lebih hadiah dibagikan kepada para siswi berprestasi, baik di bidang studi, pembinaan karakter, dan sebagainya. Kegiatan berlangsung di hall sekolah tersebut pada hari pertama siswi masuk sekolah semester genap tahun pelajaran 2023/2024, Selasa (2/1/2024). Waka Kesiswaan SMP Putri PIAR, Ustazah Maria Yosita, S.Pt., S.Pd., mengatakan penyerahan hadiah ini rutin digelar oleh pihak sekolah setiap semester. “Tujuannya untuk mengapresiasi anak-anak agar bisa lebih merasa aktualisasi dirinya, prestasinya, dihargai,” ujarnya. Hadiah diberikan kepada siswi yang berhasil meraih prestasi akademik per bidang studi. Hadiah juga diberikan kepada siswi rutin salat sunat duha. Selain itu, ada juga hadiah untuk kelas dengan penyelenggara upacara bendera terbaik. Dan sebagainya. “Ada 200 lebih hadiah yang diberikan. Harapannya, dengan penyerahan reward ini, bisa menjadi motivasi bagi anak-anak untuk menjadi lebih baik,” ungkap Ustazah Maria. [fru]

Bimbingan Belajar

PPDB SMP Gelombang 2 dan MAS Perguruan Islam Ar Risalah

Perguruan Islam Ar Risalah (PIAR), Kota Padang, menggelar Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP gelombang 2 dan MAS. Tes akademik dilaksanakan Senin (25/12/2023), dan diikuti oleh 336 peserta.Rinciannya, 229 peserta ikuti tes PPDB SMP gelombang 2, dan sisanya adalah peserta tes PPDB MAS PIAR. Kepala MAS PIAR, Ustaz H. Aslam Hadi, Lc., mengucapakan selamat datang kepada peserta tes PPDB PIAR. “Selamat datang di Perguruan Islam Ar Risalah. Selamat mengikuti tes PPDB,” ujarnya. Ia pun berpesan kepada peserta tes agar mengikuti seluruh tahapan seleksi dengan sungguh-sungguh. “Semoga Ananda semua bisa mendapatkan hasil terbaik. Semoga bisa menjadi keluarga besar Yayasan Waqaf Ar Risalah,” ungkapnya. Sebelumnya, pada Minggu (19/11/2023), PIAR juga telah menggelar PPDB SMP gelombang 1, dan diikuti oleh 499 peserta tes. Selain itu, beberapa waktu lalu, seratusan siswa SMP PIAR dan SMP Putri PIAR juga telah mengikuti tes PPDB MAS PIAR. Dengan demikian, total peserta PPDB SMP dan MAS PIAR berjumlah sekitar 1.000 orang. [fru]