Rabu, 17 April 2024
Sekolah Menengah Pertama

Jemput Berkah Ramadan, MTsN 1 Lamteng Berbagi Zakat Fitrah

Jemput Berkah Ramadan, MTsN 1 Lamteng Berbagi Zakat Fitrah

MTsN 1 Lampung Tengah, Yukumjaya – Bulan suci Ramadan menjadi momentum untuk menjemput pahala, karena bulan ini seperti dijanjikan Allah SWT sebagai bulan berlimpahnya berkah dan hidayah bagi umat muslim.

Hal ini pula yang dilakukan di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Lampung Tengah (Lamteng). Di bulan ini membagikan zakat kepada siswa dan lingkungan sekitar sekolah yang berhak menerimanya. Selain kegiatan pesantren kilat (sanlat) yang sudah dilaksanakan pada (13-14/04) lalu.

Kepala MTsN 1 Lamteng Lekat Rahman, M.Pd., mengutarakan zakat fitrah ini dari siswa serta untuk siswa. Jika beras seberat 2,7 Kilogram (Kg) persiswa dan dibagikan uang kepada siswa sejumlah Rp 27.500,- dikumpulkan lalu dibagikan kepada 120 siswa yang tidak mampu dan 30 warga dilingkungan sekitar sekolah.

“Kegiatan ini rutin dijalankan demi untuk memberikan pembelajaran kepada siswa, bahwa sebagai umat muslim wajib mengeluarkan zakat fitrah. Lalu dibagikan kepada yang berhak menerimanya. Disini nilai dari rasa berbagi ditanamkan akan pentingnya membantu sesama yang membutuhkan,” terang Lekat yang sejak tahun 1996-2018 menjadi Waka Kurikulum disekolah ini.

MTsN 1 Lampung Tengah, lanjutnya sejak tahun 2020 dibawah tampuk kepemimpinannya sebagai Kepala Sekolah, mempunyai sebuah program dengan dibukanya kelas unggulan. Terdapat 30 siswa dikelas unggulan bagi yang daftar melalui sistem seleksi yang ketat mulai verifikasi berkas, interview, serta tes baca tulis Al Qur’an.

“Apabila siswa lolos maka dapat mengikuti pembelajaran dikelas unggulan dengan fasilitas jam belajarnya yang lebih banyak dan fasilitas ruang belajar yang lebih baik. Dikelas unggulan dilengkapi dengan ruangan AC, dispenser, meja dan bangku dari jati, loker, TV Smart, serta papan tulis dari kaca,” paparnya.

Siswa dari kelas unggulan ditargetkan dalam 1 tahun belajar secara tatap muka dapat menguasai bahasa Arab dan bahasa Inggris sebagai sarana komunikasi. Kemudian ketika lulus dari MTsN 1 Lamteng nanti 50% dapat masuk di jenjang sekolah tingkat atas dan diterima masuk juga dikelas unggulan.

Terkait Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) ditahun ajaran 2022-2023 ini kuota 250 siswa sudah terpenuhi dari 321 siswa yang mendaftar. Sementara tahun ajaran 2021-2022 sekolah yang berdiri di Kampung Poncowati Kecamatan Terbanggibesar ini telah meluluskan 165 siswa dari total 695 siswa.

Menghadapi pembelajaran tatap muka, MTsN 1 Lamteng siap menggiatkan prestasi sekolah baik diakademi dan nonakademik. Sekolah ini mempunyai potensi dari bidang olahraga futsal, seni kulintang dan angklung serta kegiatan Pramuka yang selama ini selalu memboyong piala pada setiap kegiatannya.

“Fokus utama kami adalah semua anak wajib dalam pembiasaan pembelajaran dari sholat duha berjamaah dan sholat duhur serta membaca Al Qur’an. Dan kedepan kami akan mengejar prestasi setelah dua tahun ini terkendala Pandemi Covid 19,” pungkasnya.