Kamis, 18 April 2024
Sekolah Menengah Pertama

SMP Al Kautsar mengawali pembelajaran setelah libur idul fitri dengan halal bihalal

SMP Al Kautsar mengawali pembelajaran setelah libur idul fitri dengan halal bihalal

SMP Al Kautsar mengawali hari pertama masuk sekolah, Senin (9/5/2022), usai libur Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriyah dengan melaksanakan shalat dhuha bersama dan halal bihalal yang diikuti seluruh siswa, guru dan karyawan.

Usai shalat dhuha, Kepala SMP Al Kautsar Rudiyanto menyampaikan sambutan sekaligus motivasi bagi para siswa.

“Sebentar lagi kelas 7 dan kelas 8 melaksanakan ujian akhir semester atau ujian kenaikan kelas. Bapak harapkan kalian benar-benar mempersiapkan diri sehingga mendapatkan hasil terbaik,” ujar Rudiyanto.

Dia memotivasi siswa untuk terus semangat belajar dan belajar, apalagi dua tahun ini pembelajaran dilaksanakan secara daring karena pandemi Covid-19.

“Tidak terasa selama ini daring, Alhamdulillah diakhir semester sudah bisa tatap muka. Ini patut disyukuri dengan penuh semangat, kalian harus semangat belajar untuk meraih hasil dan prestasi yang gemilang,” tutur Rudiyanto.

Dia memaparkan, bahwa selama ini kakak-kakak atau alumni SMP Al Kautsar selalu mewariskan prestasi yang luarbiasa baik di bidang akademik maupun nonakademik, diantaranya medali Olimpiade Sain Nasional (OSN) tingkat provinsi hingga nasional, juara pentas PAI tingkat nasional, dan terbaru ini nilai Assesment Nasional SMP Al Kautsar berada di atas rata-rata nasional.

“Prestasi ini harus terus estafet, harus terus berkelanjutan. Semua itu dapat dicapai dengan kerja keras, belajar dan belajar,” paparnya.

Diwawancara usai kegiatan, Rudiyanto menjelaskan, kegiatan halal bihalal bertujuan meningkatkan silaturahmi, saling maaf memaafkan antara guru, karyawan, maupun dengan siswa. Dengan begitu, terbangun hubungan emosional yang semakin kuat dan baik.

“Tadi, kegiatan halal bihalal diawali dengan motivasi belajar, sholat duha bersama, melafazkan asmaul husna, dan doa, dilanjutkan dengan bermaaf maafan,” ujarnya.

Rudiyanto berpesan kepada seluruh siswa untuk selalu menjaga ibadah sesuai dengan tuntunan agama Islam, terutama sholat lima waktu, dan kebiasan ibadah yang dilakukan selama bulan Ramadhan terus dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Setelah acara halal bihalal, siswa kembali ke kelas untuk mengikuti kegiatan pembelajaran sesuai jadwal KBM.