Jumat, 29 Maret 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

UPACARA HARI KEBANGKITAN NASIONAL 2022

UPACARA HARI KEBANGKITAN NASIONAL 2022

“13 Mei ada kegiatan apa sih di SMK Negeri 1?”

“Kami memperingati Hari Pendidikan Nasional.”

“Hah, bukankah seharusnya tanggal 2 mei?”

“Tepat sekali. Namun, untuk tahun ini berbeda. Menurut keputusan pemerintah karena bertepatan dengan hari Raya Idul Fitri sehingga kesepakatan pemerintah memperingati hari pendidikan Nasional secara serentak pada tanggal 13 Mei 2022, begitu, bestie.”

Pengenaan pakaian adat memang mengundang tanda tanya, tetapi inilah salah satu cara uni di SMKN 1 Malang yang ikut beruforia memperingati hari Pendidikan Nasional. Tidak hanya siswa-siswi, tetapi para guru dan karyawan diwajibkan mengenakan pakaian adat.

Ketika pelaksanaan upacara tampak beranekaragam model pakaian adat yang dikenakan baik oleh Bapak atau Ibu guru dan karyawan, mupun para siswa-siswi. Pakaian adat seolah memancing antusiasme tersendiri untuk mengeksplorasi identitas budaya daerah. Ada yang menggunakan pakaian adat Jawa Timur, Madura, Bali, dan beberapa daerah lainnya.

Hari Pendidikan Nasional sejatinya sebagai bentuk upaya mengenang perjuangan Ki Hajar Dewantara sebagai pelopor pendidikan pertama di Indonesia sejak tahun 1959. Melalui usaha beliaulah sehingga saat ini kita sebagai generasi penerus bangsa dapat merasakan nikmatnya mengenyam pendidikan untuk meraih cita-cita masa depan. Oleh karena itu, pada momentum saat ini tentunya sangat besar harapan dan doa agar pendidikan di Indonesia terutama di SMK Negeri 1 malang semakin melesat maju dengan mengikuti perkembangan zaman terutuma ketika menyongsong generasi emas Indonesia pada tahun 2045 mendatang.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Bapak Nadiem Anwar Makarim selaku Menteri Pendidikan, Kebudayaan. Riset, dan Teknologi dalam pidatonya, “Langkah kita hari ini sudah semakin serentak, laju kita sudah semakin cepat. Namun, kita belum sampai digaris akhir. Oleh karena itu, tidak ada alasan untuk berhenti bergerak meski sejenak. Ke depan, masih akan ada angin yang kencang dan ombak yang jauh lebih besar, serta rintangan yang jauh lebih tinggi. Dan kita akan terus memegang komando, memimpin pemulihan bersama, bergerak untuk Merdeka Belajar.”

Oleh: Alyaputrie, Amalia (XI TKJ 1)