Sabtu, 20 April 2024
Perguruan Tinggi

LPPM dan Farmasi Unhas Kerja Sama Gelar Kuliah Tamu, Hadirkan Narasumber asal Belanda

LPPM dan Farmasi Unhas Kerja Sama Gelar Kuliah Tamu, Hadirkan Narasumber asal Belanda

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) dan Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin kerja sama menyelenggarakan webinar dengan fokus utama “Discussion of Research Projects and Potential Collaboration and Publication with Prof. Maarten J. Postma”.

Kegiatan yang menghadirkan Prof. Maarten J. Postma (University of Groningen) sebagai narasumber berlangsung mulai pukul 13.30 Wita secara luring terbatas di Aula LPPM Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar dan Terhubung secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Kamis (18/08).

Kegiatan resmi dibuka oleh Ketua LPPM Unhas, Prof. dr. Muh. Nasrum Massi, Ph.D., Sp.MK. Dalam sambutannya, Prof. Nasrum menyampaikan ungkapan terima kasih atas kesedian narasumber untuk berbagi informasi dan diskusi bersama berkaitan dengan peluang penelitian serta publikasi bersama. Dirinya menyampaikan, secara umum Unhas terus berupaya maksimal dalam memperluas kemitraan dengan berbagai pihak.

“Kita berharap melalui pertemuan ini akan banyak ide atau gagasan penelitian yang bisa dikerjasamakan. Unhas secara konsisten terus membangun kemitraan baik secara nasional maupun internasional. LPPM Unhas sebagai wadah pengembangan riset akan terus memaksimalkan tanggungjawab yang diberikan,” jelas Prof. Nasrum.

Dalam kesempatan tersebut, Prof. Maarten banyak mendiskusikan perihal proyek penelitian yang dikembangkan salah satunya berkaitan dengan ICER (Incremental Cost Effectiveness Ratio) yang mempunyai makna sebagai metode sistematik guna mengidentifikasi perbedaan pada biaya dan outcome diantara dua intervensi pelayanan kesehatan. Dimana hal ini berawal dari vaksinasi, yang kemudian berkembang dan diperluas pada bidang mefrologi, kardiologi, hingga transfusi darah.

Pada kegiatan tersebut, para peserta aktif memberikan pertanyaan dan tanggapan kepada narasumber, utamanya berkaitan dengan rancangan penelitian yang dapat dikerjasamakan. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung lancar hingga pukul 15.30 Wita. (*/mir)

Editor : Supratman