Sabtu, 20 April 2024
Sekolah Dasar

Upacara Bendera Hari Senin Berlangsung Khidmat di SDNU Pemanahan

Upacara Bendera Hari Senin Berlangsung Khidmat di SDNU Pemanahan

Hampir semua sekolahan di Indonesia saat ini menyelenggarakan upacara bendera pada hari Senin, jika tidak tanggal merah atau libur. Apalagi, sekarang sudah boleh melakukan pembelajaran dan kegiatan tatap muka, setelah sebelumnya ditiadakan sekitar dua tahun karena pandemi Covid-19.

SDNU Pemanahan juga melaksanakan upacara bendera pada setiap hari senin. Pada hari Senin (5/9/2022) pagi, upacara berlangsung khidmat dan lebih tertib dari sebelumnya.

Saat upacara bendera tersebut, pembina upacara dipimpin langsung oleh kepala sekolah SDNU Pemanahan, Maftuh Lutfi Nur Fauzi, S.Pd.I. Salah satu pidatonya, menerangkan bahwa Senin depan akan dilaksanakan Ujian Tengah Semster (UTS), sehingga para murid harus mempersiapkan diri dengan banyak belajar, agar nilainya memuaskan. (FDL)