Sabtu, 20 April 2024
Sekolah Menengah Atas

SMAN 1 NARMADA PEDULI KEMANUSIAAN (REPRESENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI DONOR DARAH DI SEKOLAH)

SMAN 1 NARMADA PEDULI KEMANUSIAAN (REPRESENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI DONOR DARAH DI SEKOLAH)

PENDIDIKAN KARAKTER SEBAGAI WUJUD PEDULI KEMANUSIAAN MELALUI DONOR DARAH DI SMAN 1 NARMADA

Editor : ABI

(Smanar_News). Kreativitas Muda Pencinta Alam (KAMPALA) SMAN 1 NARMADA mengundang Unit Donor Darah PMI Lombok Barat,dalam rangka memperingati ulang tahun Kampala yang ke-30 sekaligus menyambut acara pagelaran budaya yang akan dilaksanakan esok ditanggal 21 September 2022. Kegiatan donor Darah ini dilaksanakan pada hari Selasa, 20 September 2022 di SMAN 1 NARMADA (Smanar) tepatnya di depan dan pelataran hingga dalam ruangan UKS SMAN 1 Narmada. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 wita dan selesai pada pukul 12.00 wita. Kegiatan ini ditujukan untuk semua orang yang siap dan sehat untuk mendonorkan  darahnya, jadi tidak hanya ditujukan untuk siswa SMA 1 Narmada saja, melainkan seluruh guru, tata usaha maupun stakeholder sekolah (smanar).

Menurut Dewi (Nama akrab) petugas dari PMI Lombok Barat mengatakan bahwa pendonor yang sudah mendonorkan darahnya mendapatkan susu dan roti pasca pengambilan darah oleh petugas. Kegiatan donor darah ini berlangsung tergantung undangan dari pihak penyelenggaranya Sebelum melakukan donor, calon pendonor harus memenuhi beberapa persyaratan sehingga layak mendonorkan darahnya antara lain; hemoglobin & tensi calon pendonor harus memenuhi syarat dengan standar tertentu yang sesuai dengan ideal medis yang umum berlaku. selain itu, efek yang biasanya muncul setelah melakukan donor sangat tergantung dari pendonornya, salah satunya adalah potensi pusing yang dialami oleh pendonor sesaat setelah melakukan donor. Namun itu biasanya tidak lama dan hanya sementar saja. Adapun syarat lainnya yaitu sang pendonor tidak diperbolehkan mengonsumsi obat pada hari donor yang dijadwalkan (saat hari H donor dilakukan). Lebih lanjut dikatakan bahwa, setelah melakukan donor, sang pendonor bisa mendapatkan kartu donor yang bisa dibuat di kantor PMI di jalan bung Hatta 3B karang jangkok pada jam kerja.

Kegiatan donor darah yang diselenggarakan Di SMA 1 Narmada kali ini cukup mendapatkan apresiasi dari kepala sekolah (Hulwani, S.Pd., MM.). Menurut beliau, kegiatan donor darah hari ini mendapat respon positif dari banyak pihak yang ikut terlibat menyumbangkan darahnya, mulai dari Koramil, Polsek Narmada, guru-guru, Staf Tata Usaha, simpatisan dan alumni kampala maupun dari masyarakat sekitar bahkan dari siswa-siswi SMAN 1 Narmada yang sekaligus menjadikan kegiatan ini sebagai ajang mengaktifkan pendidikan karakter sebagai bagian dari membangun empati terhadap sesama. Terbukti kantong darah yang berhasil diperoleh mencapai 45 kantong darah, sambungnya. Karena, satu pendonor hanya bisa menyumbangkan darahnya sebanyak satu kantong darah saja. (Ayra).