Kamis, 25 April 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Penutupan Syukuran Hari Jadi SMKN 1 Banjarmasin

Penutupan Syukuran Hari Jadi SMKN 1 Banjarmasin

Acara syukuran hari jadi SMKN 1 Banjarmasin yang diadakan selama 2 hari diisi dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat,jika kemarin hari kamis seluruh warga SMKN 1 Banjarmasin sudah disuguhi dengan penampilan dari berbagai ekskul,serta berbagai kontes yang beritanya bisa anda baca DISINI . Pada hari ini,Jumat 23 September 2022 kita menuju ke penutupan acara dengan Jumat Taqwa,kegiatan yang sebenarnya rutin dilaksanakan di SMKN 1 Banjarmasin setiap pagi Jumat,namun kali ini terasa lebih spesial karna SMKN 1 Banjarmasin kedatangan seorang ustadz kondang dari Kalua, Tabalong Kalsel. Yakni Ustadz Muhammad Yanor (Guru Yanor Kalua) Yang tentu tidak asing di mata para pencari ilmu.

Guru Yanor didatangkan langsung untuk memberikan siraman rohani,ceramah kepada seluruh warga SMKN 1 Banjarmasin tentang bagaimana pentingnya peran mencari ilmu,baik itu ilmu dunia maupun ilmu akhirat. Bagaimana Allah meninggikan derajat orang yang berilmu.

Tentu saja kehadiran beliau disambut hangat oleh seluruh warga SMKN 1 Banjarmasin, dan dengan ini semoga kita semua dilimpahkan keberkahan dari Tuhan yang maha esa,dalam nuansa hari jadi SMKN 1 Banjarmasin.