Sabtu, 20 April 2024
Perguruan Tinggi

Pusdi CSR Unpad Gelar Pelatihan Indeks Kepuasan Masyarakat untuk PT. United Tractor

Pusdi CSR Unpad Gelar Pelatihan Indeks Kepuasan Masyarakat untuk PT. United Tractor

[Kanal Media Unpad] Pusat Studi CSR, Kewirausahaan Sosial, dan Pemberdayaan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran bekerja sama dengan PT. United Tractor, tbk., menyelenggarakan Pelatihan Indeks Kepuasaan Masyarakat secara daring, Rabu (28/9/2022).

Pelatihan tersebut digelar untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan kemampuan peserta dalam penyusunan Indeks Kepuasaan Masyarakat (IKM).

Acara ini menghadirkan narasumber yang merupakan praktisi dan peneliti Pusdi CSR, Kewirausahaan Sosial dan Pemberdayaan FISIP Unpad yaitu: Sahadi Humaedi, M.Si., Meilanny Budiarti Santoso, M.Si., dan Annisa Nur Fadhlillah.

Materi utama pelatihan terdiri dari penjelasan Permen PAN RB No. 14 Tahun 2017 dan implementasinya dalam penyusunan dokumen IKM serta format dokumen IKM. Selain itu,  disampaikan pula materi tentang Implementasi Program CSR.

 “IKM bagi perusahaan merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial dari perusahaan kepada masyarakat penerima manfaat,” kata Kepala Pusat Studi CSR, Kewirausahaan Sosial, dan Pemberdayaan Masayarakat FISIP Unpad Dr. Santoso Tri Raharjo, M.Si.

Santoso menjelaskan bahwa IKM adalah data dan informasi tentang tingkat kepuasan masyarakat yang diperoleh dari hasil pengukuran secara kuantitatif dan kualitatif atas pendapat masyarakat dalam memperoleh pelayanan Program CSR dengan membandingkan antara harapan dan kebutuhannya.

Penyusunan IKM dapat dipergunakan sebagai tolok ukur untuk menilai tingkat kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat oleh instansi pemerintah.

Selain itu, data IKM juga dapat digunakan sebagai bahan penilaian terhadap unsur pelayanan yang masih perlu dilakukan perbaikan dan menjadi pendorong penyelenggara CSR untuk lebih memberdayakan masyarakat penerima manfaat. (rilis)*