Sabtu, 20 April 2024
Sekolah Dasar

Seminar Nasional Pra Muktamar Muhammadiyah & ‘Aisyiyah ke 48 “Brain Power”

Seminar Nasional Pra Muktamar Muhammadiyah & ‘Aisyiyah ke 48 “Brain Power”

Seminar Nasional Pra Muktamar Muhammadiyah & ‘Aisyiyah Ke 48 Brain Power dilaksanakan di Auditorium Universitas Muhammadiyah Magelang (Unimma) diikuti oleh seluruh Guru & Karyawan Muhammadiyah dengan tema “Muhammadiyah : Creative Person Makes The Unfading Education”, Sabtu 15 Oktober 2022.

Acara dibuka oleh penampilan dari Ananda Abrar dan Puitisasi Al-Qur’an yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dan Mars “Sang Surya” oleh seluruh peserta Seminar Pra Muktamar Muhammadiyah & ‘Aisiyah ke-48.
Bapak Drs. Agus Satyo Hariyadi Selaku Kepala Badan Kesatuan Bangsa Kota Magelang menyampaikan sambutan dari Walikota Kota Magelang bahawasannya Muhammadiyah dari awal berdiri hingga saat ini masih terus memperhatikan Mutu Pendidikan untuk memajukan bangsa yang bermutu dan kreatif. Kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan dapat membentuk pendidik yang berakhlaq islami dan profesional untuk memajukan bangsa, sehingga dapat mengatasi tantangan pendidikan untuk menciptakan kompetisi yang unggul sehingga dapat meningkatkan kualitas SDM.
Acara selanjutnya merupakan penampilan dari Tim Rebana dan Akustik SD Mutual 2 serta Speech About Muhammadiyah.

Acara utama merupakan Seminar dengan moderator Nina Agustina, S.Pd Kepala MI Tunas Harapan dan speaker Bapak Irwan Widiatmoko, S.T., CHt, NLP Pract. yang merupakan Master Trainer dan Founder dayaingatsuper.com. Peserta diajak untuk menggunakan otak kanan dan otak kiri untuk optimalkan daya ingat sehingga dapat diterapkan dalam pembelajaran kepada siswa. Trik dan metode menggunakan otak kanan dan kiri beliau jelaskan dengan gamblang. Tidak ada otak bodoh namun adanya otak terlatih dan otak belum terlatih.

Para aidiens sangat antusias dan menikmati acara Brand Power. Orang sukses itu apapun tantangannya selalu bilang yes yes yes.

Acara ditutup dengan sesi diskusi dan tanya Jawab serta penyerahan Cideramata. -Nsrn