Sabtu, 20 April 2024
Sekolah Menengah Atas

LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN SISWA – SMAN 3 TAMBUN SELATAN

LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN SISWA – SMAN 3 TAMBUN SELATAN

LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN SISWA

SMAN 3 TAMBUN SELATAN

TAHUN 2022

Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) merupakan kegiatan yang diselenggarakan guna melatih jiwa kepemimpinan, solidaritas, serta belajar ber-organisasi yang baik. Kegiatan LDKS di SMAN 3 Tambun Selatan tahun 2022 dilaksanakan pada hari Sabtu-Minggu, 5- 6 November 2022 di sekolah. Kegiatan ini diikuti oleh 70 orang siswa yang terdiri dari calon-calon pengurus OSIS sebanyak 40 orang, BPH MPK periode 2022-2023 sebanyak 6 orang, calon pengurus PASPANSUS sebanyak 6 orang serta pengurus/perwakilan ekstrakurikuler sebanyak 18 orang.

 Apel Pembukaan Kegiatan LDKS

Dalam kegiatan LDKS ini peserta diberikan materi-materi tentang kepemimpinan, organisasi, public speaking dan juga tata cara penulisan proposal serta administrasi persuratan. Materi disampaikan oleh Kepala SMAN 3 Tambun Selatan yaitu Bapak Drs. H. Jahra, M.Pd, serta jajaran wakil kepala sekolah dan staf kesiswaan.

Materi oleh Drs. H. Jahra, M.Pd

Kegiatan LDKS hari pertama

Di hari ke-dua, peserta LDKS diberi tugas untuk menyusun proposal kegiatan secara berkelompok hal ini bertujuan agar pengurus OSIS, MPK, PASPANSUS, maupun pengurus ekstrakurikuler terbiasa jika dalam perjalanan kepengurusannya diharuskan menyusun proposal sebuah kegiatan. Selain itu, peserta LDKS juga dilatih baris berbaris dan diuji kekompakan timnya melalui games yang diselenggarakan oleh panitia.

Presentasi proposal yang telah disusun secara berkelompok

Latihan Baris-berbaris

Games kekompakan tim

Kegiatan LDKS SMAN 3 Tambun Selatan tahun ini mengusung tema ” Melalui kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa kita tingkatkan Kedisiplinan Antar Sesama Pengurus OSIS, MPK dan PASPANSUS SMA Negeri 3 Tambun Selatan sehingga Tercipta Pribadi Disiplin dan Dedikasi Tinggi”.