Selasa, 23 April 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Kegiatan Bulan Biasa SMKN 45 Jakarta Tahun 2022

Kegiatan Bulan Biasa SMKN 45 Jakarta Tahun 2022

Pada hari Senin, 7 November 2022 diselenggarakan acara kegiatan bulan bahasa, kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak OSIS dan MPK SMKN 45 Jakarta
Acara dimulai dengan pembukaan oleh Kepala SMKN 45 Jakarta.

Bulan bahasa tahun ini bertema “Bangkit Kembali Melalui Peningkatan Kualitas Bahasa Dan Sastra Indonesia”. Acara ini bertujuan untuk mengembangkan bakat dan minat siswa dibidang bahasa, meningkatkan kualitas berbahasa siswa siswi, siswa siswi diharapkan dapat memaknai makna sumpah pemuda, serta menjadi ajang apresiasi dan kreasi siswa dibidang bahasa.

Acara diselenggarakan di Lapangan, Aula, dan Ruang Meeting SMKN 45 Jakarta
Selain diadakan lomba, acara bulan bahasa ini juga menjadi tempat untuk pengembangan bakat para siswa siswi SMKN 45 Jakarta.

Sebagai pembuka, tim tari SMKN 45 Jakarta, menampilkan tarian lenggang nyai yang merupakan tarian dari Jakarta. Selain tarian, ada pula persembahan dari tim band yang membawakan beberapa lagu dengan iringan gitar.

Lomba pertama yakni story telling yang diselenggarakan di Lapangan SMKN 45 Jakarta, para siswa siswi menampilkan bakatnya bercerita menggunakan bahasa inggris, mereka juga menunjukkan kreatifitasnya melalui properti yang mereka gunakan.

di waktu yang bersamaan, lomba cipta cerpen dilaksanakan di Aula. Dan lomba debat dilaksanakan diruang meeting yang diikuti oleh perwakilan 1 orang setiap jurusan. Dan lomba terakhir, english speech dilaksanakan di 2 tempat yakni lapangan dan aula.

Acara ditutup dengan acara hiburan, beberala siswa siswi berkumpul di Lapangan untuk bernyanyi bersama. Beberapa siswa lain juga tampak sedang berswafoto di tempat yang disediakan dan di hias oleh panitia.