Sabtu, 20 April 2024
Sekolah Menengah Atas

DISFORMA SMAHA: Kenali Perbedaan Ikhtilat dan Khalwat Yuk

DISFORMA SMAHA: Kenali Perbedaan Ikhtilat dan Khalwat Yuk
Pemaparan materi terkait perbedaan ikhtilat dan khalwat.

Dalam kehidupan sehari-hari pastinya kita tidak terlepas dengan yang namanya interaksi. Interaksi bisa dilakukan dengan sesama jenis, maupun lawan jenis. Agar interaksi yang kita lakukan tidak menjerumuskan  ke dosa, maka kita harus mengetahui tata cara interaksi dalam Islam yang dikenal dengan istilah Ikhtilat dan Khalwat.

Rohis sebagai salah satu organisasi yang bergerak dalam penyebaran ilmu agama di SMAHA memiliki kegiatan rutin setiap Jumat, yaitu Disforma (Discussion Forum for Muslimah). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh muslimah SMAHA sebelum sholat dhuhur.

Tema yang diangkat dalam Disforma 13 Januari 2023 yaitu Ikhtilat dan Khalwat.  Kedua materi tersebut disampaikan langsung oleh anggota Rohis, yaitu Aisyah Muna dan Zahra Nabiha. Mereka menjelaskan seputar ikhtilat dan khalwat. Mulai dari pengertian, contoh dalam kehidupan sehari-hari, serta hikmah dari ikhtilat dan khalwat. 

Perbedaan di antara keduanya yaitu dalam sifatnya. Jika ikhtilat merupakan interaksi antara laki-laki dan perempuan yang bukan mahram yang dilakukan secara kolektif (bersama). Sedangkan khalwat merupakan interaksi laki-laki dan perempuan yang dilakukan di tempat sunyi. 

“Dalam berinteraksi sebaiknya kita menghindari khalwat, karema dapat menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan. Jika memang ada keperluan yang jelas, kita dapat ber-ikhtilat”, tutur Zahra saat menyampaikan materi.

Di penghujung acara, Muna menyampaikan hikmah dari berikhtilat, antara lain menjaga kemuliaan diri, menghindari zina, mengontrol hasrat ketertarikan pada lawan jenis, serta mencegah terjadinya fitnah dan modus-modus lain.

Pemberian doorprize kepada peserta yang dapat menjawab pertanyaan.

 Para siswi SMAHA terlihat antusias mengikuti kegiatan ini. Hal tersebut terlihat saat “doorprize time” banyak sekali siswa yang antusias menjawab pertanyaan terkait materi yang sudah disampaikan.