Kamis, 25 April 2024
Perguruan Tinggi

Kongres Keluarga Besar Mahasiswa berlangsung, Sebentar Lagi Pemilihan Ketua DEMA

Kongres Keluarga Besar Mahasiswa berlangsung, Sebentar Lagi Pemilihan Ketua DEMA

[vc_row][vc_column][vc_column_text]HUMAS UIN SUTHA – Senat Mahasiswa Universitas (SEMA-U) Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi langsungkan kegiatan Kongres Keluarga Besar Mahasiswa (KKBM) tahun 2023 dengan tema “Terwujudnya Organisasi Mahasiswa yang Berintegritas” (25/01/2023).

 

 

Kegiatan KKBM ini berlangsung selama 2 hari, mulai dari 25 – 27 Januari 2023 berlangsung di Auditorium Chatib Quzwein Kampus II UIN Jambi dengan dihadiri oleh para pengurus Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (DEMA F), pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), pengurus Unit Kegiatan Khusus (UKK) dan pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ).

 

Kegiatan KKBM ini merupakan agenda rutin tahunan SEMA Universitas yang menentukan kegiatan mahasiswa setahun kedepan. Dalam sambutannya Juanda Saputra selaku Ketua SEMA-U menyampaikan agar para delegasi dari tiap unit memberikan ide-ide baik untuk kegiatan mahasiswa dan ide baik itu kita harapkan lahir dari dalam KKBM ini untuk kampus. Ketua SEMA-U juga tak lupa mengajak para delegasi agar menjaga ketertiban selama kegiatan ini berlangsung.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_images_carousel images=”145303,145304,145305,145306,145307,145308,145309,145310″ img_size=”350X255″ speed=”1000″ autoplay=”yes” wrap=”yes”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]Menanggapi sambutan ketua SEMA-U, Dr.A.Munir,M.A selaku Kepala Biro AAKK menyampaikan pesan kepada para peserta agar melaksanakan kegiatan KKBM ini dengan berpedoman pada peraturan dirjen pendis nomor 4961 tahun 2016 tentang pedoman umum organisasi kemahasiswaan pada perguruan tinggi keagamman islam. Terutama berkaitan dengan wewenang dan tugas DEMA dan SEMA. Beliau juga mengingatkan jika ada aturan atau hal-hal yang tidak diatur oleh aturan dirjen tersebut, hal itulah yang kita bahas dalam kongres ini.

 

 

Kongres ini tentu mempunyai draf yang bisa dibahas bersama untuk bermusyawarah dan kemudian bermufakat dalam rangka mempersiapkan kepemimpinan organisasi mahasiswa selanjutnya selain itu juga sebagai sarana menghidupkan nilai demokrasi. Ada hal yang harus menjadi renungan dan pertimbangan bahwa pelaksanaan kongres dan pemilihan ketua DEMA di tahun 2023 ini agak terlambat dan diingatkan bahwa untuk kedepan kepengurusan harus taat pada aturan tempo waktu kepemimpinan dan kepengurusan organisasi mahasiswa kedepannya jangan melewati semester ganjil 2023/2024 (1 tahun) dan tidak dapat dipilih kembali pada periode selanjutnya, sebagaimana yang tercantum dalam peraturan dirjen.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]