Sabtu, 01 April 2023
Perguruan Tinggi

Peringatan Isra Mi`raj DWP UNJA dengan Tema “Implementasi Isra Mi`raj dalam Kehidupan”

Peringatan Isra Mi`raj DWP UNJA dengan Tema “Implementasi Isra Mi`raj dalam Kehidupan”

Mendalo- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Jambi (UNJA) mengadakan peringatan Isra Mi`raj dan Tarhib Ramadhan 1444 H yang diadakan di Aula Gedung Rektorat Lantai III UNJA Mendalo, Senin (6/3/23), kegiatan diikuti oleh pengurus dan anggota DWP UNJA.

Kegiatan dibuka dengan penampilan grup sholawat DWP UNJA dan UKM Seni Budaya Melayu Jambi UNJA, serta dipimpin langsung Ketua DWP UNJA, Ny. Daumi Rahmatika Sutrisno dengan 9 orang anggota DWP berkolaborasi dengan UKM Seni Budaya Melayu UNJA yang berjumlah 10 orang.

Hadir dalam kegiatan, Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Drs. Kamid, M.Sc., Ketua DWP Provinsi Jambi, Ny. Iin Kurniasih Sudirman beserta rombongan, Wakil Ketua DWP UNJA, serta pengurus dan anggota DWP Fakultas dan Unit Kerja yang ada di lingkungan UNJA.

Wakil Rektor Bidang Akadmik, Dr. Drs. Kamid, M.Sc. mengatakan banyak sekali kegiatan-kegiatan sosial yang diadakan DWP UNJA, dimana di tengah kesibukan ibu-ibu DWP masih bisa menyempatkan diri untuk melakukan kegiatan sosial.

“Banyak sekali kegiatan sosial yang dilakukan khususnya DWP UNJA, di tengah kesibukan mengurus keluarga dan ada juga yang bekerja tapi masih bisa menyempatkan diri mengikuti kegiatan DWP dan kami mendukung kegiatan DWP tersebut untuk melakukan kegiatan sosial tersebut,” ujar Dr. Kamid.

Dr. Kamid juga mengatakan untuk kegiatan hari ini yaitu pelaksanaan Isra Mi`raj. Dr. Kamid mengatakan untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan bisa menyerap apa yang disampaikan oleh penceramah sehingga bisa menjadikan kualitas hidup kita lebih meningkat.

Ketua DWP Provinsi Jambi, Ny. Iin Kurniasih Sudirman mengatakan selain menghadiri peringatan Isra Mi`raj, kunjungannya ke Universitas Jambi juga merupakan silaturahmi kepada pengurus dan anggota DWP UNJA.

“Selain silaturahmi kami juga mensosialisasikan lomba yang diadakan DWP Provinsi, Ketua DWP UNJA ini adalah Ketua DWP yang paling aktif, kalau ada kegiatan beliau selalu hadir dan beruntunglah bagi pengurus dan anggota DWP UNJA lainnya karena memiliki ketua DWP yang super aktif,” ungkap Ny. Iin Kurniasih Sudirman.

Selain itu ia mengatakan DWP UNJA sangat banyak kegiatan/acara yang dilakukan dan ini bisa menambah penilaian administrasi dalam lomba DWP, salah satu kegiatan yang dilakukan DWP UNJA adalah Isra Mi`raj ini dan ia berharap dengan diadakanya kegiatan ini apa yang disampaikan penceramah bisa bermanfaat bagi semuanya.

Ketua DWP UNJA, Ny. Daumi Rahmatika Sutrisno mengatakan walaupun terlambat ia berharap peringatan Isra Mi`raj ini tidak mengurangi makna Isra Mi`raj ini.

“Hari ini ada 3 kegiatan yang bersamaan, yang pertama adalah Peringatan Isra Mi`raj dengan tema Implementasi Isra Mi`raj Dalam Kehidupan, kemudian Tarhib Ramadhan 1444 H dan kunjungan Kerja DWP UNJA,” Kata Ny. Daumi Rahmatika Sutrisno.

Ny. Daumi Rahmatika mengatakan dengan diadakannya kegiatan ini dapat terus menjalin silaturahmi antar pengurus dan anggota DWP UNJA dan DWP Provinsi Jambi.

“Terima kasih atas kunjungan dari Ibu Iin Kurniasih Sudirman berserta rombongan ke Universitas Jambi Kampus UNJA Mendalo semoga apa yang kita lakukan dapat bermanfaat bagi kita semua,” tutup Ny. Daumi Rahmatika Sutrisno.

Acara kemudian dilanjutkan dengan mendengarkan ceramah dari Ustad Dr. Sopian Ramli dan diakhiri dengan pemberian cindera mata serta foto bersama.

Silvia Yuliansari Asril / HUMAS