Jumat, 29 Maret 2024
Perguruan Tinggi

Mahasiswa UNNES Ikuti Kompetisi Marine Innovation Festival Indonesia

Mahasiswa UNNES Ikuti Kompetisi Marine Innovation Festival Indonesia

Kompetisi Marine Innovation Festival Indonesia (MARINESIA) 2023 kembali digelar. Kompetisi Marine Innovation Festival Indonesia (MARINESIA) diselenggarakan oleh Departemen Teknik Perkapalan Universitas Hasanuddin Makassar. Kali ini, kontes bertema Supporting of Synergy Maritime Sector For Golden Indonesia 2045”.

Delegasi Jurusan Teknik Mesin FT UNNES bernama SENOPATI TIM juga turut andil dalam kegiatan ini. Dua Tim SENOPATI Kapal yang masuk sebagai Finalis BISEANG (Lomba Inovasi Desain Kapal Ikan). Senopati Tim 1 yaitu Rafif Dimas Pratama (Mahasiswa Prodi Teknik Mesin), Fiqri Fadillah Fahmi (Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Otomotif), dan Indra Nurul Hidayat (Mahasiswa Prodi Teknik Mesin), sedangkan Senopati Tim 2 yaitu Muhammad Hafiz Izuddin (Mahasiswa Prodi Teknik Mesin), Lanang Puspa Buana (Mahasiswa Prodi Teknik Mesin),  dan Muhammad Harits (Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Mesin).

Selain itu, 2 Tim LONTARA (Lomba Invasi Cipta Karya Teknologi Tepat Guna), tim ENJOYNEERING yaitu Muhammad Yusuf Wibowo (Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Mesin), Yazid Surya Wicaksana (Mahasiswa Prodi Teknik Mesin),  Dan Hanan Yazid Fadlu Rokhman (Mahasiswa Prodi Teknik Mesin), untuk MARI TEAM yaitu Muhammad Nur Faizin (Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Otomotif), dan Tegar Oki Prasdika (Mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Mesin) Dengan Bekal Juara 1 pada  untuk Tim BISEANG dan Juara 2 pada lomba LONTARA pada tahun 2022, semoga di tahun ini Seluruh Tim bisa memperoleh medali Emas (Juara 1) pada semua kategori.

Dr Eng Aldias Bahatmaka sebagai Dosen Pembimbing dari Jurusan Teknik Mesin FT UNNES menuturkan bahwa Tim Senopati ini sudah melakukan persiapan sekitar 2-3 bulan mulai dari materi, desain, dan juga race latihan di danau UNNES untuk menyelesaikan misi pada kompetisi tersebut.

Ketua Senopati Tim Rafif Dimas Pratama  menyebutkan, inovasi yang diunggulkan dalam desain kapal ikan tahun ini adalah dengan adanya Inovasi Kapal Purse Seine Berbasis Refrigerant System pada Palka dan Adjustable Lighting System dengan Metode Photovoltaic Guna Mewujudkan Solutive Marine Fisheries.

Selain itu, dia mengatakan sistem pendinginan palka ikan dengan Refrigerated Sea Water yang dilengkapi dengan ruang hampa isolasi guna menjaga suhu dalam palka agar tetap stabil, sehingga kualitas ikan dari proses penangkapan hingga ke tangan konsumen terjaga kualitasnya.

“Sistem Palka dengan Refrigerated Sea Water menggunakan desalinasi air laut agar air pendingin tidak mempengaruhi rasa pada ikan dan menggunakan daya listrik untuk mengontrol suhu, sedangkan ruang hampa pada palka bertujuan untuk mencegah terjadinya perpindahan kalor, Tutur Rafif Dimas.

Dr Wirawan Sumbodo MT Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan FT UNNES menyampaikan bahwa Kegiatan ini mendapatkan dukungan dari Pihak Fakultas Teknik UNNES dikarenakan mendapat dukungan penelitian dana Hibah dari Fakultas untuk Penelitian Organisasi Kemahasiswaan.

Prof Dr Nur Qudus MT IPM  Wakil Rektor Bidang Kerja Sama, Bisnis dan Hubungan Internasional yang juga Plt. Dekan FT UNNES berharap kegiatan semacam ini perlu ditingkatkan untuk meningkatkan prestasi mahasiswa serta mengharumkan UNNES ditingkat Nasional dan mendorong upaya ke tingkat Internasional. Semoga Senopati Tim UNNES bisa berhasil membawa mempertahankan kejuaraan dengan membawa medali emas di tahun 2023 ini.

Kompetisi Marine Innovation Festival Indonesia (MARINESIA) merupakan wadah pengembangan talenta bidang perkapalan khususnya desain dan performa kapal mendorong generasi muda bangsa khususnya mahasiswa untuk ikut berperan dalam pemikiran mengenai kemandirian pertahan dan keamanan laut Indonesia serta inovasi untuk desain kapal perikanan di Indonesia.