Jumat, 19 April 2024
Perguruan Tinggi

Klinik Pratama UNTAN Adakan Pelatihan Internal Pegawai Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI)

Klinik Pratama UNTAN Adakan Pelatihan Internal Pegawai Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI)

Klinik Pratama UNTAN mengadakan In House Training / pelatihan internal pegawai terkait pencegahan pengendalian Infeksi (PPI), pada Sabtu (13/5/2023).Pelaksanaan kegiatan In House Training yang digelar selama satu hari di Gedung Rektorat UNTAN ini dibuka langsung kepala Klinik Pratama UNTAN, Fitri Dinia, S. kep. Ns. M.P.H.

Fitri Dinia, menyampaikan, tenaga medis diharuskan untuk memberikan pelayanan ksehatan paripurna sehat dan aman, oleh karenanya pegawai Klinik Pratama UNTAN perlu meningkatan keterampilan dan pengetahuan khususnya Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI).

Berbagai materi diberikan kepada peserta yang merupakan pegawai internal Klinik Pratama UNTAN ini meliputi konsep dasar pencegahan dan pengendalian Infeksi di Fasilitas pelayanan kesehatan (Fasyankes), Surveilans PPI, Kewaspadaan Standar program PPI Infeksi di Fasyankes, pengendalian Lingkungan dan pengelolaan peralatan medis dan pengelolaan Linen). Selain itu juga diberikan materi terkait Kewaspadaan Standar program PPI Infeksi di fasyankes(penyuntikan aman, Etika Batuk, penempatan pasien serta perlinsungan bagi tenaga Kesehatan).

dalam Pelatihan itu juga diberikan Materi terkait Monitoring evaluasi PPI, praktik penyusunan ICRA PPI, kewaspadaan Standar tentang mengandalikan Lingkungan dan pengelolaan limbah  hasil pelayanan. Perencanaan pencataan dan pelaporan PPI.

pad pelatihan tersebut, Peserta juga melakukan praktek serta Pre Test dan Post Pest terkait materi Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI).