Sabtu, 20 April 2024
Sekolah Dasar

FLASH DONASI UNTUK KORBAN BENCANA ERUPSI SEMERU

FLASH DONASI UNTUK KORBAN BENCANA ERUPSI SEMERU

Dalam rangka membantu saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah akibat ERUPSI GUNUNG SEMERU, warga SDIT Fatahillah Sukoharjo mengajak para Muhsinin untuk ikut andil dalam mendonasikan sebagian hartanya. Flash donasi dibuka selama 3 hari mulai tanggal 6-8 Desember 2021. Alhamdulillah para siswa sangat terbangun kepeduliannya untuk membantu korban bencana.

Selama 3 hari tersebut dapat memperoleh dana bantuan sebesar Rp. 5.735.000. Kemudian dana tersebut diserahkan kepada perwakilan dari Yayasan Ar Risalah yang akan menyalurkan langsung dana tersebut kepada yang membutuhkan melalui Tim Tanggap Bencana WIIS yang telah berada di lokasi.

Semoga kepedulian para siswa dan kaum muslimin pada umumnya dapat memperoleh ridha Allah Subhanahu wata’ala dan memberikan kebaikan dan manfaat bagi warga terdampak yang membutuhkan.

SDIT Fatahillah Sukoharjo
Mendidik Generasi Islam yang Berkualitas