Sabtu, 18 Mei 2024
Sekolah Menengah Atas

Program Unggulan A3B SIT TBZ Berhasil Melalui Pengujian Guru Besar UNJ Dengan Predikat Nilai Sempurna.

Program Unggulan A3B SIT TBZ Berhasil Melalui Pengujian Guru Besar UNJ Dengan Predikat Nilai Sempurna.

Bekasi (19/10/2023)- Program unggulan A3B SIT TBZ berhasil melalui pengujian dari guru besar UNJ dengan predikat nilai sempurna. Predikat ini diperoleh setelah direktur pendidikan SIT TBZ yaitu Sri Widianti, S.Kom., S.Th.I., M.Pd berhasil mempertahankan tesisnya yang berjudul ” Manajemen Program Unggulan A3B Menuju Sekolah Bermutu Di SMAIT Thariq Bin Ziyad”.

Dalam tesisnya, Sri Widianti menitikberatkan pada pentingnya suatu lembaga pendidikan untuk membuat suatu sistem yang menjamin terselenggaranya pendidikan yang berkualitas. Sistem inilah yang dirumuskan oleh pimpinan LPIT TBZ pada Rapat Dinas yang diadakan tahun 2013. Berdasarkan survei kepuasan pelanggan yang dilakukan, akhirnya pada rapat dinas ditetapkanlah suatu Program unggulan SIT TBZ yang dinamakan A3B (Akhlak, Al-Qur’an, Akademik, Bahasa).

SIT TBZ memandang bahwa keberhasilan pendidikan tidak hanya berdasarkan tolak ukur dari salah satu unsur saja melainkan keseimbangan dari berbagai unsur yang ada. Olehkarenanya, peserta didik yang menuntut ilmu di SIT TBZ hendaknya menguasai empat unsur utama agar berhasil menjadi Individu muslim yang tidak hanya sholeh namun juga cerdas.

Manajemen program unggulan A3B ini diawali dengan perencanaan yang baik sesuai dengan arah visi, misi, dan tujuan sekolah. Perencanaan ini meliputi penataan peserta didik, mempersiapkan tenaga pendidik yang kompeten dan profesional, serta membentuk kurikulum yang kuat dengan didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai.

Dalam hal pengorganisasian, program unggulan A3B dikelola khusus oleh Direktorat Pendidikan yang memilki manajer di setiap simpul. Keempat manajer tersebut adalah manajer pembinaan (Akhlak), Manajer Al-Qur’an, Manajer Pengembangan akademik dan Manajer Bahasa. Dalam menunjang kegiatan belajar mengajar, SIT TBZ juga mengembangkan metode pembelajaran yang menyenangkan bagi peserta didik. Metode tersebut yaitu dengan membentuk kelas digital (Digital Classroom). Dalam manajemen evaluasi, para pimpinan unit dan LPIT TBZ senantiasa memonitoring secara berkelanjutan program kerja setiap tahun. Dengan evaluasi ini dampaknya adalah berbagai prestasi yang diraih oleh peserta didik SIT TBZ.

Berbagai prestasi telah dicatatkan oleh peserta didik SIT TBZ dengan program unggulan A3B sebagai fokus utama. Beberapa prestasi tersebut yaitu :

  1. SMAIT TBZ menjadi SMA peringkat ke 3 terbaik di Kabupaten Bekasi
  2. Tingkat kelulusan alumni SMAIT TBZ di berbagai PTN tahun 2023 mencapai 75 %
  3. Peserta didik SIT TBZ rutin meloloskan wakilnya di KSN/OSN tingkat Kabupaten, Provinsi, dan Nasional
  4. Hafalan Al-Qur’an peserta didik antara 2 sampai 30 Juz yang tersertifikasi,
  5. Peserta didik SIT TBZ menjadi juara Tahfidz Al-Qur’an tingkat kabupaten, provinsi, dan nasional
  6. Peserta didik pada kelas IP (International Preparation) mampu meraih nilai TOEFL yang tinggi
  7. Dan prestasi lainnya

Dengan berbagai prestasi yang diraih oleh peserta didik SIT TBZ, alhamdulillah melahirkan kepercayaan pada stakeholder dan besarnya minat masyarakat agar putra-putrinya bergabung di SIT TBZ. Hal ini terkonfirmasi dari hasil PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) yang senantiasa terpenuhi dalam beberapa hari pembukaan PPDB.

Baca juga : Winter Educational Trip LPIT TBZ : Jalin Persahabatan Dengan Lembaga Pendidikan Internasional.

Baca juga : REFLEKSI 77 TAHUN INDONESIA MERDEKA DAN TANTANGAN PENDIDIKAN MASA DEPAN

Tesis ini telah diuji oleh para profesor dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang memberikan apresiasi yang luar biasa terhadap pengelolaan program unggulan A3B SIT TBZ sehingga mendapatkan nilai sempurna.

Sumber : Ustzh. Sri Widianti, S.Kom.,S,Th.I., M.Pd.

Simak video : Yudisium Program Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta (UNJ)