Story SMAN 1 Pringgarata

Sekolah Menengah Atas

‘Sabtu Budaya’ SMAN 1 Pringgarata Perkenalkan Ecobrick.

SMAN 1 Pringgarata – Jurnalistik | Kegiatan ‘Sabtu Budaya’ yang biasanya menampilkan pertunjukan kebudayaan daerah maupun pertunjukan dari beberapa ekstrakurikuler, kali ini di tampilkan berbeda. Pasalnya sabtu budaya pada tanggal 6 November 2021 lalu diisi dengan sosialisasi dari tiga lembaga peduli lingkungan yakni Lombok Care Community (LCC), Lombok Ocean Care (LOC), dan Fortir Indonesia (Program Terimakasih). Ketiga lembaga tersebut merupakan lembaga yang fokus pada kebersihan/ peduli terhadap lingkungan khususnya pada bidang pariwisata. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran terhadap lingkungan khususnya bagi siswa SMAN 1 Pringgarata. Materi yang disampaikan yakni mengenai pengelolaan sampah untuk dimanfaatkan kembali atau disebut dengan Ecobrick. Ketua Tim LOC, Sakinah Newreder mengatakan bahwa edukasi terhadap kesadaran lingkungan saat ini sangat penting terlebih lagi dalam kehidupan sehari-hari banyak menghasilkan sampah. “Kita banyak menghasilkan sampah tapi tidak sadar, jadi kita belajar bersama-sama cara mengolah sampah terlebih lagi sampah plastik” disampaikannya disela-sela kegiatan sosialisasi pada, Sabtu (6/11). Dalam kesempatan yang sama, Maya Zurftoh selaku Ketua Tim Fortir indonesia menyampaikan harapannya agar siswa siswi SMAN 1 Pringgarata lebih bangkit lagi kesadarannya terhadap lingkungan. “Semoga siswa lebih SMAN 1 Pringgarata lebih bangkit lagi akan kesadaran tentang lingkungan, karena kita tidak tau apa yang akan terjadi nanti kedepannya” ujarnya. Menanggapi hal tersebut […]

Sekolah Menengah Atas

Wujudkan Relawan Muda Berkarakter, PMR Wira SMAN 1 Pringgarata Gelar ...

edukasinfo.com | Wujudkan relawan muda yang berkarakter, Ekstrakurikuler Palang Merah Remaja (PMR) Wira SMA Negeri 1 Pringgarata menggelar kegiatan Orientasi Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) bagi anggota baru tahun 2021. Kegiatan Diklatsar diselenggarakan pada tanggal 23 – 24 Oktober 2021 di SMA Negeri 1 Pringgarata. Tema yang diangkat pada kegiatan ini yaitu “Mewujudkan Relawan Muda yang Berkarakter, Berattitude dan Intens dalam Berakademik. Jumlah peserta yang mengikuti orientasi sebanyak 30 orang. Kegiatan berlangsung pada pagi dan malam hari dengan materi-materi kepalangmerahan yang disampaikan oleh para narasumber yang kompeten di bidangnya. Ketua Panitia Diklatsar, Ariyandi Darmawansyah mengatakan, kegiatan orientasi merupakan upaya menempa anggota baru agar lebih siap menghadapi tantangan global di masa depan. “Setidaknya ada pondasi dasar untuk menunjang masa depan mereka,” ujarnya pada, Minggu (24/10). Dalam kesempatan yang sama, Pembina Ekstrakurikuler PMR Wira SMA Negeri 1 Pringgarata, M. Rijalul Kirom, S.Pd., menyampaikan apresiasi kepada panitia dan peserta atas terlaksananya kegiatan dengan lancar. “Alhamdulillah kegiatan orientasi tahun 2021 ini tergolong sangat meriah acaranya,” ungkapnya. Meski demikian, Rijal menyadari bahwa masih banyak aspek kegiatan yang harus diperbaiki untuk penyelenggaraan Orientasi Diklatsar yang lebih baik di masa mendatang. Menurutnya, kedisiplinan peserta, panitia, dan para tamu undangan harus ditingkatkan. “Selain itu kebersihan dan kesehatan harus tetap […]

Sekolah Menengah Atas

DWP SMAN 1 Pringgarata Antusias Ikuti Lomba Senam Gemar Gatra

Aktif berkegiatan, Dharma Wanita Persatuan (DWP) unit SMAN 1 Pringgarata ikuti Lomba Senam Gemar Gatra. Ajang ini diselenggarakan oleh DWP Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), hal ini sesuai dengan lnstruksi dari istri Gubernur NTB, Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah. Lomba diselenggarakan secara virtual atau dalam jaringan (daring). Setiap peserta lomba merekam video senam gemar gatra kemudian mengirimnya kepada panitia. Adapun untuk batas pengumpulan video yakni sampai dengan 15 Oktober 2021 mendatang. Kegiatan ini bertujuan untuk menghidupkan kembali DWP yang ada di sekolah. Pelaksanaan kegiatan ini dimulai pada bulan September lalu dan rencananya akan berakhir sampai dengan November 2021 mendatang. DWP Unit SMAN 1 Pringgarata sendiri melakukan perekaman video lomba senam gemar gatra di Jurang Sate Desa Sepakek Kecamatan Pringgarata. Tempat ini merupakan tempat bersejarah peninggalan kolonial Belanda, yang dimanfaatkan masyarakat setempat sebagai destinasi wisata dan saluran irigasi. Menurut informasi yang disampaikan oleh anggota DWP unit SMAN 1 Pringgarata, Rohmayanti menyebutkan bahwa perwakilan dari DWP unit SMAN 1 Pringgarata yang ikut serta dalam ajang ini sebanyak 7 orang. “Lomba senam gemar gatra DWP SMAN 1 Pringgerata di ikuti 7 orang personel, yaitu Rohmayanti, Sumarwati, Subandiyah, Sulastri, Mariatun, lsnurdiawati, Nirwana Susilawati,” ungkapnya dalam wawancara tertulis pada Selasa (26/10). Menanggapi hal tersebut salah satu […]

Sekolah Menengah Atas

Lomba ‘SEPAGETI’ Meriahkan Hari Sumpah Pemuda

SMAN 1 Pringgarata | Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMA Negeri 1 Pringgarata melaksanakan kegiatan untuk memeriahkan peringatan hari sumpah pemuda. Hari sumpah pemuda merupakan salah satu hari besar nasional yang jatuh pada tanggal 28 Oktober 2021. Kegiatan ini bertujuan untuk memperingati sekaligus memeriahkan hari besar nasional serta dijadikan sebagai salah satu ajang yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam berbagai bidang. Kegiatan lomba dilaksanakan mulai pada 23 s.d 26 Oktober 2021, dirangkai dengan berbagai macam kegiatan lomba yang tentunya meningkatkan dan mengukur potensi siswa/i SMA Negeri 1 Pringgarata dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Kegiatan lomba dipusatkan di SMA Negeri 1 Pringgarata dengan memanfaatkan fasilitas yang ada sebagai pendukungnya. Kegiatan tersebut merupakan agenda tahunan yang lumrah dilaksanakan oleh OSIS di bawah naungan Sekolah. Tema yang diusung pada kegiatan ini adalah “SEPAGETI” yaitu Semangat Pemuda Generasi Berprestasi. Seperti yang kita ketahui lomba-lomba yang dilaksanakan tersebut bertujuan untuk mengidentifikasi serta sebagai wadah untuk mengembangkan bakat dan minat siswa/i SMA Negeri 1 Pringgarata sebagai  generasi muda. Adapun lomba yang digelar seperti Pembacaan Teks Sumpah Pemuda, Pembacaan Teks Panca Prasetya Siswa, Story Telling, Menggambar, Design Poster, Fotografi, Bakiak, Fashion show dan Balon Dangdut. Rotya Anjali selaku juri pada mata lomba Story Telling  menyampaikan apresiasi […]

Sekolah Menengah Atas

Pramuka Sukses Raih Juara MTQ Lombok Tengah

Jurnalistik SMAPTA | Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Lombok Tengah menggelar Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Musabaqah Tartilil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Lombok Tengah. MTQ diselenggarakan secara daring dan luring dalam dua tahap. Tahap pertama MTQ merupakan seleksi babak penyisihan pada tanggal 28 September 2021 secara daring. Sementara tahap kedua merupakan babak final yang diselenggarakan secara luring pada Rabu, 13 Oktober 2021 di Gedung PGRI Lombok Tengah. Tema yang diusung pada kegiatan ini adalah “Membentuk karakter anggota Pramuka yang berakhlak mulia, religius, dan berintelektual”. Dalam event ini, perwakilan dari Pramuka SMA Negeri 1 Pringgarata atas nama Baiq Fadilatul Aena berhasil meraih juara kedua pada mata lomba Tartilil Qur’an se-Kabupaten Lombok Tengah. Hasil ini merupakan raihan prestasi yang luar biasa bagi Pramuka SMA Negeri 1 Pringgarata di bidang keagamaan. Pembina Ekstrakurikuler Pramuka SMA Negeri 1 Pringgarata, Risma Gunawan, S.Pd mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mendukung semua proses sejak tahap seleksi hingga tahap final. “Terutama kepada peserta kami yang telah berjuang saya bangga sama kalian,” ungkap guru muda itu usai menerima pengumuman pemenang MTQ pada Rabu (13/10). Lebih lanjut, guru bimbingan konseling itu juga menegaskan bahwa pada dasarnya kualitas peserta didik sekolah umum seperti SMA Negeri 1 Pringgarata […]

Sekolah Menengah Atas

Hebat! DWP SMAN 1 Pringgarata Raih Juara Lomba Qosidah Tingkat ...

SMAN 1 Pringgarata | Kabar gembira menghampiri keluarga besar SMA Negeri 1 Pringgarata. Pasalnya, anggota Darma Wanita Persatuan (DWP) Unit SMA Negeri 1 Pringgarata yang tergabung dalam Tim Qosidah berhasil meraih juara dua pada lomba Paduan Suara dan Qosidah Tingkat Kabupaten Lombok Tengah. Lomba digelar pada Senin, 4 Oktober 2021 bertempat di SMA Negeri 4 Praya. Ajang ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat (Dikbud NTB). Atas raihan prestasi tersebut, Ketua DWP Unit SMA Negeri 1 Pringgarata, Yeni Winarsih mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan lomba. “Terima kasih dukungan semua tim qosidah. Terima kasih juga untuk sekolah yang sudah memfasilitasi moril maupun materil, terutama para suami juga dukungannya sangat hebat dan mantab,” ujar Yeni secara tertulis melalui pesan whatsapp pada, Senin (4/10). Lebih lanjut, Istri H. Iwan Riawan itu juga mengatakan, event ini merupakan langkah awal yang baik bagi DWP SMAN 1 Pringgarata untuk mencapai kesuksesan. Melalui kegiatan ini para anggta dapat berkarya, berinovasi, meningkatkan kreatifitas dan memupuk semangat menjadi lebih maju. “Untuk ke depan tim qosidah tetap akan berlatih dan berkompetisi di momen-momen berikutnya untuk menggiatkan salah satu program di bidang budaya,” tegasnya. Dikatakannya, program-program semacam ini juga merupakan kesempatan […]

Sekolah Menengah Atas

Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer Tahun 2021 Sukses Digelar

SMAN 1 Pringgarata | Dalam rangka memajukan pendidikan nasional, siswa/siswi SMAN 1 Pringgarata mengikuti Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2021. Dilansir dari laman edukasinfo.com, ANBK merupakan salah satu terobosan pemerintah dalam melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap sekolah. ANBK diklaim sangat penting untuk meningkatkan mutu sistem pendidikan di Indonesia. Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum (Wakakur) SMAN 1 Pringgarata, Sriharyati S.E., mengungkapkan bahwa asesmen nasional ini berfungsi untuk pemetaan sekolah dan sangat berpengaruh terhadap penentuan akreditasi sekolah. “Jadi, asesmen nasional ini fungsinya nanti untuk pemetaan, dan menurut LPMP kemarin, kalau hasil  asesmen nasionalnya bagus sekolah  kita tidak akan di visitasi untuk akreditasi” ungkapnya saat ditemui disela-sela pelaksanaan asesmen berlangsung, pada Rabu (29/9). Wakakur Sriharyati juga mengatakan, pelaksanaan ANBK 2021 di SMAN 1 Pringgarata berlangsung selama empat hari, mulai pada tanggal 27 s.d 30 September 2021. Adapun tekhnis pelaksanaannya, siswa yang menjadi sampel dibagi menjadi dua gelombang, dimana masing-masing gelombang terbagi dalam dua sesi. Gelombang pertama terdiri dari 23 siswa dan gelombang kedua sebanyak 22 siswa. Sementara siswa cadangan sebanyak 5 orang, sehingga jumlah siswa sampel seluruhnya sebanyak 50 orang. “Kita samplenya 50 orang, teknis pelaksanaannya kita memilih dua gelombang, gelombang pertama hari Senin dan Selasa, gelombang kedua hari Rabu dan Kamis. Setiap gelombang dibagi […]

Sekolah Menengah Atas

Ekstrakurikuler KIR Gelar Pelatihan Jurnalistik

SMAN 1 Pringgarata – edukasinfo.com |  Dalam rangka menghadapi tantangan global di tengah era digital, SMA Negeri 1 Pringgarata melalui Ekstrakurikuler Karya Ilmiah Remaja (KIR) menyelenggarakan pelatihan jurnalistik tingkat dasar (PJTD) tahun 2021 bagi siswa dengan tema “Jurnalis Muda: Responsif dan Berkarakter”. PJTD 2021 dilaksanakan selama tiga hari, pada 25 s.d. 27 September 2021. Kegiatan ini berlangsung di Aula Sekolah­ dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan yakni sebanyak 58 peserta yang berasal dari perwakilan kelas X dan XI pada semua jurusan. Kegiatan PJTD 2021 merupakan upaya sekolah untuk mengembangkan bakat dan minat siswa dalam hal dunia jurnalistik. Tujuannya adalah membekali para siswa menjadi jurnalis muda di lingkungan sekolah maupun dalam dunia kerja nantinya. Materi pelatihan disampaikan oleh narasumber yang ahli pada bidangnya di antaranya, penyusunan karya ilmiah dan jurnal oleh Hablul Warid, pembuatan blog dan penulisan berita oleh Muhamad Ali Muis, pembuatan vlog oleh Risma Gunawan, serta fotografi dan video jurnalistik oleh Suherman. Kepala SMAN 1 Pringgarata, H. Iwan Riawan mengungkapkan bahwa ilmu jurnalistik sangat penting di era saat ini. Menurutnya, memiliki keterampilan jurnalistik dapat memberikan peluang masa depan yang bagus. “Bahkan di Universitas Indonesia sendiri ada jurusan khusus jurnalistik,” ucapnya dalam acara pembukaan pelatihan pada, […]