Selasa, 14 Mei 2024
Perguruan Tinggi

Serahkan 20 Laptop, Angkasa Pura II Pontianak – Untan Harap Kuatkan Kolaborasi

Universitas Tanjungpura menerima program TJSL (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan) PT Angkasa Pura 2 Bandara Supadio Pontianak berupa dua puluh laptop senilai total 124 juta rupiah. Program ini merupakan wujud kolaborasi dan kontribusi BUMN dengan perguruan tinggi di era digital.

Bantuan program TJSL dari BUMN diserahkan oleh GM Angkasa Pura 2 Bandara Supadio, Muhamad Iwan Sutisna dan diterima oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Ir. Radian, M.S. di Rektorat Untan Lantai 2, Senin (20/2/2023).

GM Angkasa Pura 2 Bandara Supadio, Muhamad Iwan Sutisna menyampaikan terima kasih atas kolaborasi yang dilakukan. Ia juga berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat untuk mendukung pembelajaran di Universitas Tanjungpura.
“Terima kasih atas kesempatan yang diberikan dan kolaborasinya. Semoga apa yang diberikan ini dapat bermanfaat”, ujarnya.

Foto: GM Angkasa Pura 2 Bandara Supadio, Muhamad Iwan Sutisna menyerahkan bantuan program TJSL dari BUMN
diterima oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Ir. Radian, M.S.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Ir. Radian, M.S., juga menyampaikan terima kasih atas dipilihnya Untan untuk menerima program TJSL dari BUMN tersebut.

Ia pun berharap kerja sama antara Untan dan Angkasa Pura II Bandara Supadio dapat terus ditingkatkan, misalnya kerja sama dalam pemagangan mahasiswa sebagai mana program magang 20 SKS dalam MBKM, upaya mendukung wisata melalui pementasan seni dan budaya, hingga program Praktisi Mengajar sebagai mana instruksi Mendikbudristek yang mendorong para praktisi untuk hadir di perguruan tinggi.

“Semoga kolaborasi ini bisa kita tindak lanjuti, misalnya dalam hal pemagangan sesuai tuntutan MBKM, pentas seni budaya karena kami memiliki prodi Seni, maupun program Praktisi Mengajar. Jadi kami akan mengundang Bapak (GM) untuk bisa berbagi dengan kami di kampus”, harapnya.

GM Angkasa Pura 2 Bandara Supadio, Muhamad Iwan Sutisna menyambut baik tawaran tersebut. “InsyaAllah siap. Kebetulan saya sangat suka berbagi dengan adik-adik mahasiswa jika diberikan kesempatan”, pungkasnya.

Foto Bersama