Jumat, 17 Mei 2024
Perguruan Tinggi

Unimas Kunjungi UNTAN untuk Belajar Praktik Terbaik Administrasi: Kolaborasi Internasional untuk Peningkatan Mutu Pendidikan

Unimas Kunjungi UNTAN untuk Belajar Praktik Terbaik Administrasi: Kolaborasi Internasional untuk Peningkatan Mutu Pendidikan

Pada Kamis (2/5/2024), kelompok staff administrasi dari Universitas Malaysia Sarawak (UNIMAS) melaksanakan kunjungan ke Universitas Tanjungpura (UNTAN) dengan tujuan mempelajari praktik terbaik dalam administrasi. Kunjungan ini bertujuan untuk memperluas wawasan dan meningkatkan efisiensi operasional di kedua institusi.

Kunjungan ini melibatkan beberapa bagian kunci di UNTAN, termasuk Biro Umum dan Keuangan (BUK), Biro Akademik dan Kemahasiswaan (BAK), serta Biro Perencanaan, Kerjasama, dan Hubungan Masyarakat (BPKHM). Selain itu, tim staff administrasi dari UNIMAS juga menjelajahi fasilitas-fasilitas penting di UNTAN, seperti Student Union, Kedai Perancis, BCLC, American Corner, Jepang Corner, dan Mandarin Corner.

Dr. Nasriman Abdurrahman, presiden persatuan pengurus UNIMAS dan ketua pengarah bahagian Integrity UNIMAS, mengungkapkan rasa terima kasih atas kesempatan yang diberikan dan terharu atas sambutan yang hangat di UNTAN. “kami ambil yang terbaik untuk mencapai peringkat antara bangsa dan negeri, kami melihat yang bisa dipelajari dan sebagian yang dipelajari, contoh penggunaan ICT, mencepatkan proses kerja dan jumlah tenaga kerja.,” ungkapnya.

Tim dari UNIMAS mengambil contoh terbaik dalam penggunaan TIK untuk mempercepat proses kerja dan mengoptimalkan jumlah tenaga kerja. Kolaborasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan hubungan kerja sama antara UNTAN dan UNIMAS, dengan harapan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan di kedua belah pihak.

Mewakili Rektor UNTAN, Dr.techn. Zairin Zain, S.T., M.T. sebagai Direktur International Office UNTAN menyambut baik kerja sama yang semakin erat antara kedua universitas ini. Ia mengungkapkan Kerja sama ini tidak hanya memperluas kesempatan pendidikan bagi mahasiswa, tetapi juga memperkaya pengalaman akademik mereka melalui pertukaran internasional. Kunjungan ini juga menjadi langkah awal untuk lebih mendalami praktek terbaik dalam administrasi di lingkungan perguruan tinggi negeri (PTN), dengan fokus pada disiplin, integritas, pembangunan aset, dan aspek lain yang relevan. Melalui pertukaran pengalaman dan pengetahuan, diharapkan kedua institusi dapat mencapai standar internasional dalam administrasi universitas.