Minggu, 19 Mei 2024
Perguruan Tinggi

Pelepasan Jamaah Calon Haji Dosen/Tendik UM dan KBIHU Al Falah UM 

Pelepasan Jamaah Calon Haji Dosen/Tendik UM dan KBIHU Al Falah UM 
image_pdf

Universitas Negeri Malang (UM) gelar acara Pelepasan Jamaah Calon Haji 1445 H/2024 M yang terdiri dari Dosen, Tenaga Kependidikan (Tendik), serta jamaah KBIHU (Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh) Al-Falah UM. Acara ini diadakan pada Selasa (07/05) di Aula Lantai 9 Graha Rektorat UM yang dihadiri langsung oleh Rektor UM dan jajaran pimpinan lainnya, para Dekan, jamaah calon haji yang berasal dari Dosen/Tendik UM serta jamaah haji yang berasal dari KBIHU Al Falah UM.

Acara ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh M. Zaky Arrosyidi, mahasiswa S1 Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Sastra. Setelah itu, dilanjutkan dengan laporan yang disampaikan oleh Wakil Rektor II UM, Prof. Dr.Puji Handayati, S.E.Ak, M.M., C, CMAA. sekaligus memberikan sambutan. 

“Ibadah haji ini merupakan sebuah panggilan, karena ibadah haji merupakan rukun islam yang menyempurnakan ibadah haji lainnya. Menunaikan ibadah haji hukumnya wajib bagi yang mampu yakni sekali seumur hidup,” jelas Prof. Puji. Selain itu, Prof. Puji juga menyampaikan jumlah jamaah haji yang berangkat ke tanah suci terdiri dari 20 jamaah dari Dosen/Tendik UM dan sebanyak 31 jamaah yang berasal dari KBIHU AL-Falah. 

Setelah itu, Rektor UM, Prof. Dr. Hariyono, M.Pd menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh calon jamaah haji. “Kami keluarga besar Universitas Negeri Malang mengucapkan selamat kepada Bapak/Ibu pada tahun ini diberi kesempatan menunaikan perintah yang ke-5 yaitu ibadah haji ke tanah suci. Semoga perjalanan fisik dan spiritual berjalan lancar dan sukses,” paparnya. Prof. Hariyono juga mendoakan semoga calon jamaah haji pergi dan pulang dengan selamat dan menjadi haji yang mabrur. 

Prof. Dr. AH. Rofi’uddin, M.Pd., mewakili Jamaah Calon Haji dari pegawai UM juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Rektor UM  dan institusi. “Kami ucapkan terima kasih pada Institusi, Rektor dan jajaran pimpinan lainnya yang sudah mendampingi, acara pelepasan ini adalah suatu hal yang sangat bermakna bagi kami,” ungkap eks Rektor UM periode 2014-2018 dan 2018-2022 itu. 

Dr. Najmah, S.Pd.,M.Pd., perwakilan Jamaah Calon Haji dari KBIHU Al Falah UM juga mengucapkan terima kasih kepada Rektor UM dan KBIHU. “Kami berterima kasih kepada pak Rektor karena telah memfasilitasi dalam acara pelepasan ini dan berterima kasih kepada KBIHU UM karena telah mendampingi dan menuntun kami dalam acara ini. Semoga hubungan yg sudah baik ini tetap terjalin silaturahminya,”  tutur Dr. Najmah.

Acara dilanjutkan dengan tausiyah agama yang disampaikan oleh Dr. Drs. H. Moh. Khasairi, M.Pd. Dalam tausiyahnya, Dr. Khasairi berpesan agar selalu ingat beribadah untuk Allah. “Ibadah ini berpotensi besar untuk melakukan riya, jadi harus benar-benar diingat bahwa niat melakukan ibadah ini karena Allah,” ujar Dr. Khasairi. 

Sebelum acara berakhir Rektor UM memberikan tali asih kepada Jamaah Calon Haji dari pegawai UM dan Jamaah Calon Haji dari KBIHU Al-Falah UM. Acara ini ditutup dengan doa dan dilanjutkan dengan foto bersama. 

Pewarta: Rimala Maulina – Internship Humas UM

Editor: Muhammad Salmanudin Hafizh Shobirin – Humas UM