Sabtu, 27 April 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

SMK N 11 Semarang Latih Guru Pembuatan Video Pembelajaran

Senin, 5 Desember 2022 SMK Negeri 11 Semarang mengadakan workshop tentang pembuatan video pembelajaran dengan peserta sebanyak 31 guru. Workshop ini bertujuan untuk melatih guru dalam membuat video pembelajaran dalam rangka penyusunan media bukti karya pada platform Merdeka Mengajar dalam bentuk video. Kegiatan workshop dibuka langsung oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikumum, Guntur Darmawan, S.Pd., M.Kom. Workshop yang rencananya dilaksanakan selama 2 hari ini dengan output berupa video pembelajaran sebagai bukti karya dan bisa diupload di platform Merdeka Mengajar.

Kegiatan wokshop pada hari pertama ini, peserta workshop dilatih tentang pembuatan naskah atau script dan dilanjut dengan pembuatan video pembelajaran. Pada hari kedua para peserta diminta untuk memposting videonya ke platform merdeka mengajar. Keaktifan para guru menyelesaikan latihan mandiri dan memposting bukti karya akan berdampak pada peningkatan nilai rapport sekolah. Dampak dari kegiatan workshop ini adalah memicu guru untuk terus berkarya dalam bentuk best practice maupun bahan pembelajaran yang bisa dishare sehingga para guru dapat saling belajar. Adanya komunitas inilah yang akan saling menguatkan sehingga terjadi saling asah, asih dan asuh (Penulis: Diyarko)