Senin, 01 Juli 2024
Perguruan Tinggi

Unila Tuan Rumah Pertemuan Sela Vennas AIHII XV

Unila Tuan Rumah Pertemuan Sela Vennas AIHII XV

(Unila): Jurusan Hubungan Internasional (HI) Unila menjadi tuan rumah pertemuan Sela Vennas (Konvensi Nasional) Asosiasi Ilmu Hubungan Internasional Indonesia (AIHII) XV. Kegiatan berlangsung di Gedung B3.1 FISIP Unila, pada Jumat, 28 Juni 2024.

Pertemuan Sela Vennas merupakan agenda rutin AIHII sebelum konvensi nasional sebagai media para dosen HI bisa berbagi dan memberi gagasan-gagasan baru. Vennas AIHII XV 2024 mengusung tema “Optimalisasi Learning Outcomes Lulusan Hubungan Internasional Melalui Inovasi Ragam Metode Pembelajaran”.

Indra Jaya Wiranata, selaku Ketua Pelaksana Vennas dalam laporannya menyampaikan, peserta yang hadir berjumlah 60 peserta terdiri dari tujuh guru besar, dekan, ketua prodi, dan dosen HI se-Indonesia berasal dari 37 universitas seluruh Indonesia.

Ketua Umum AIHII Dr. Agus Haryanto dalam sambutannya menekankan agar pertemuan ini menjadi sarana menjalin sinergitas antardosen HI di seluruh Indonesia, serta menghasilkan kajian dan terobosan baru bagi disiplin ilmu HI, terutama bagi para calon lulusan.

Dekan FISIP Unila Dra. Ida Nurhaida, M.Si., menyambut sekaligus membuka acara Sela Vennas AIHII 2024 dengan harapan studi HI di seluruh Indonesia bisa membangun jaringan profesional dan kolaborasi antarinstitusi pendidikan.

“Kami berharap dengan pertemuan ini studi hubungan internasional di kami khususnya dan seluruh Indonesia bisa membangun jaringan profesional dan kolaborasi antarinstitusi pendidikan untuk menciptakan dosen yang kompeten dan siap menghadapi tantangan global,” ujar Dekan FISIP saat membuka acara. [Magang_Dini Aulia H]