Senin, 29 April 2024
Sekolah Menengah Pertama

MERIAH! SEMARAK PERINGATAN HARI GURU MTSN 32 JAKARTA SELATAN TAHUN 2023

MERIAH! SEMARAK PERINGATAN HARI GURU MTSN 32 JAKARTA SELATAN TAHUN 2023

JAKARTA (Humas MTsN 32 Jaksel)– Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 32 Jakarta Selatan meriahkan peringatan Hari Guru Nasional tahun 2023 dengan semarak yang luar biasa.

Dengan keterlibatan peserta didik dan orang tua murid, kegiatan peringatan Hari Guru berlangsung lancar, khidmat, dan penuh keharuan. Suasana keakraban terpancar dari guru dan siswa yang bersatu dalam momen berharga ini.

Peserta didik menampilkan beragam seni, disertai dengan pemberian bunga, cokelat, makanan lezat, dan bingkisan sebagai ungkapan cinta dan rasa sayang kepada para guru. Membuat karikatur guru dan pengumuman penghargaan (award) versi siswa semakin menambah keseruan.

Kepala madrasah, H. Fahrurozi, menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas ungkapan cinta yang diberikan. Ia mengatakan, “Kami menghargai setiap tanda kasih yang telah disampaikan kepada kami oleh peserta didik dan orang tua.”

Keisha Haifa Nabila, seorang siswa, mengungkapkan terima kasih kepada para guru atas ilmu dan bimbingan tulus. “Kalian adalah pahlawan terbaik bagi kami,” ujarnya dengan tulus.

Ketua komite, Sulastri, juga menyampaikan ucapan Hari Guru kepada para pahlawan tanpa tanda jasa bagi siswa-siswi di MTsN 32 Jakarta. Puncak peringatan Hari Guru jatuh pada tanggal 25 November setiap tahun, menjadi momen istimewa bagi seluruh insan pendidikan di Indonesia. /Yyt