Rabu, 26 Juni 2024
Sekolah Menengah Atas

SMAIT Abu Bakar Yogyakarta Berprestasi di Mulia Innovation Award Season III: Let’s Innovate Product Excellence (LIPE) Tahun 2024

SMAIT Abu Bakar Yogyakarta Berprestasi di Mulia Innovation Award Season III: Let’s Innovate Product Excellence (LIPE) Tahun 2024

Mulia Innovation Award (MIA) Season III: Let’s Innovate Product Excellence (LIPE) Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Konsorsium Yayasan Mulia (KYM) menjadi ajang bagi guru dan karyawan di KYM untuk menampilkan inovasi dalam bentuk karya. Karya yang dikirimkan dalam MIA ini dapat berupa Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau Esai Akademik.

Pada MIA Season III ini, jumlah peserta meningkat menjadi 25 peserta, dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Dari SMAIT Abu Bakar Yogyakarta, tujuh peserta berhasil lolos ke babak Grand Final yang menjadi jumlah peserta terbanyak dari satu unit di KYM. Dari tujuh peserta tersebut, tiga di antaranya menjadi finalis dan berkesempatan mempresentasikan hasil karya mereka kepada dewan juri.

Ustadzah Ulfi Fatkhiyah Mahmud, S.Ag., M.Pd., sebagai perwakilan dari Pengurus Konsorsium Yayasan Mulia, menyampaikan bahwa tradisi menulis, penelitian, dan kegiatan ilmiah harus terus dikembangkan. “Ini merupakan salah satu bagian dari Islam yang mengajarkan keilmiahan yang berbasis pada pengetahuan, referensi, sumber yang jelas serta bisa bermanfaat baik bagi penulis maupun pembaca,” ujar Ustadzah Ulfi.

Hasil dari MIA III untuk SMAIT Abu Bakar Yogyakarta adalah sebagai berikut:

Bidang Essay Akademik:

  • Juara I: Ust Syamsul Arifin, S.T., M.Pd.
  • Juara II: Ustz Kurnia Fermani Hidayah, S.Si., M.Pd.

Bidang PTK:

  • Juara I: Anes Devy Anggraeni, S.Pd.

 

Semoga dengan adanya kegiatan MIA ini, para guru terus terdorong untuk berinovasi dan menuangkannya dalam bentuk karya tertulis agar dapat memberikan manfaat atau dampak lebih luas lagi.