Sabtu, 29 Juni 2024
Sekolah Menengah Atas

MAN 1 GRESIK RAIH JUARA 2 SEKOLAH SIAGA KEPENDUDUKAN (SSK) TINGKAT NASIONAL REGIONAL 1 TAHUN 2024

MAN 1 GRESIK RAIH JUARA 2 SEKOLAH SIAGA KEPENDUDUKAN (SSK) TINGKAT NASIONAL REGIONAL 1 TAHUN 2024

MAN 1 GRESIK RAIH JUARA 2 SEKOLAH SIAGA KEPENDUDUKAN (SSK) TINGKAT NASIONAL REGIONAL 1 TAHUN 2024

Sebutan MAN 1 Gresik menjadi madrasah yang beprestasi bukanlah hal yang berlebihan. Madrasah yang beralamat di Jalan Raya Bungah 46, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik tersebut sukses menjadi madrasah yang konsisten dalam menorehkan prestasi. Tidak hanya prestasi yang dipersembahkan oleh peserta didiknya saja, namun juga prestasi yang dipersembahkan oleh guru dan tenaga kependidikannya.

Prestasi kali ini dipersembahkan oleh Tim SSK MAN 1 Gresik Juara 2 Tingkat Nasional Regional 1. Regional 1 merupakan Sekolah Siaga Kependudukan yang meliputi Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat. MAN 1 Gresik sendiri mewakili Jawa Timur dalam kompetisi Sekolah Siaga Kependudukan tingkat nasional tahun 2024.

Dalam kompetisi SSK tingkat nasional regional 1, Tim SSK yang dipimpin oleh Ibu Ervien Zuroidah, S.Psi. dan dikawal oleh Kepala Litbang MAN 1 Gresik Drs. Khusnan harus menyiapkan berbagai berkas dan bukti pendukung dalam kompetisi SSK ini. Tidak hanya itu, Tim SSK juga harus menyiapkan sarana prasarana pendukung.

Penilaian pun didasarkan atas penilaian berkas yang diunggah oleh Tim SSK. Kemudian selang 3 minggu dari unggah berkas, MAN 1 Gresik di verifikasi oleh tim penilaian dari Jakarta. Tim penilaian melihat langsung terkait sarana pendukung dan program yang telah dijalankan oleh MAN 1 Gresik terkait program sekolah siaga kependukan. Dari verifikasi lapangan hingga penguman hasil lomba yang diumumkan via zoom pada 21 Juni 2024 menghabiskan waktu sekitar 1 bulan.

Kepala MAN 1 Gresik Drs. H. Muhari, M.Pd.I bersyukur atas keberhasilan MAN 1 Gresik yang sukses menjadi juara 2 SSK Tingkat Nasional Regional 1. Tentu keberhasilan ini merupakan prestasi yang cukup membanggakan. Keberhasilan ini juga berkat kerja sama seluruh pihak. Baik itu guru, pegawai, komite, wali murid, alumni dan pihak eksternal yang menjadi mitra MAN 1 Gresik. Beliau berharap prestasi ini dapat ditingkatkan pada kompetisi SSK di tahun berikutnya.