Minggu, 19 Mei 2024
Sekolah Menengah Atas

VAKSIN D1 BAGI SISWA SMA NEGERI 19 SURABAYA

screening siswa sebelum di vaksin

SMA Negeri 19 Surabaya mengadakan kegiatan vaksin D1 bagi seluruh siswa-siswi SMA Negeri 19 Surabaya” yang dilaksanakan tgl. 19 Agustus 2021 di  lapangan SMAN 19 Surabaya. Kegiatan vaksin dikunjungi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan wilayah Sidoarjo Bapak Drs.Lutfi Isa Anshori,MM. Vaksin bagi pelajar dapat diadakan di SMAN 19 Surabaya bekerja sama dengan puskemas Tanah Kalikedindng.

Kegiatan vaksin dimulai pukul 07.30 yang terjadwal mulai kelas X,XI dan XII. Dengan vaksin diharapkan semua siswa dapat memperoleh kekebalan tubuh terhadap virus covid 19, sehingga diharapkan kegiatan PTM (Pembelajaran Tatap Muka) Terbatas dapat segera dilaksanakan. Dengan jumlah kurang lebih 1119 siswa yang divaksin, maka SMAN 19 Surabaya siap melaksankan PTM Terbatas.  Semoga harapan kita semua agar dapat belajar secara luring dapat segera terwujud.