Minggu, 19 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Kegiatan Tadarus Al-Qur’an Siswa-Siswi SMK Pancasila 4 Baturetno di Bulan Ramadhan Untuk Membentuk Generasi Qur’ani dan Disiplin

Kegiatan Tadarus Al-Qur’an Siswa-Siswi SMK Pancasila 4 Baturetno di Bulan Ramadhan Untuk Membentuk Generasi Qur’ani dan Disiplin

SMKPS4BRO! – Bulan suci Ramadhan selalu ditunggu kedatangannya oleh umat Islam karena terdapat banyak kebaikan di dalamnya. Tak ayal banyak umat Muslim di seluruh penjuru dunia berlomba-lomba untuk mencari kebaikan di bulan Ramadhan. Salah satu amal kebaikan di bulan Ramdhan yang banyak dijalankan seorang Muslim adalah dengan tadarus Al Quran.

Secara bahasa, tadarus berasal dari kata da-ra-sa yang memiliki makna membaca berulang kali, dengan disertai upaya memahami hingga seseorang mudah menghafal apa yang ia baca (Az-Zabiidi dalam Taj al-Aruus).

Keutamaan Tadarus

Sebagai sarana untuk mendekatkan diri dengan Allah SWT, tadarus Alquran memiliki beragam keutamaan, yaitu:

  1. Orang yang senantiasa bertadarus akan diberi syafaat. Selain ibadah puasa, Alquran adalah salah satu pemberi syafaat (pertolongan) di hari akhir kelak. Tentunya syafaat ini tidak diberikan secara cuma-cuma, melainkan hanya kepada mereka yang rutin membaca dan mempelajarinya.
  2. Allah SWT akan memberikan ketenangan dan menyebut nama-nama mereka yang gemar membaca dan memahami Alquran.
  3. Akan dikumpulkan bersama malaikat mereka yang rajin bertadarus. Rasulullah SAW bersabda, “Orang yang mahir membaca kitab Allah kelak akan mendapat tempat di surga, bersama para malaikat yang mulia serta diliputi ketaatan. Sementara orang yang kesusahan dan diliputi keberatan ketika membaca Alquran, maka dirinya mendapatkan dua pahala.” (HR. Bukhari dan Muslim)
  4. Arti tadarus adalah amalan yang tidak pernah ditinggalkan Rasulullah, terutama di bulan suci Ramadhan. Salah satu yang membuatnya istimewa, beliau tidak bertadarus bersama manusia, melainkan bersama malaikat Jibril.

Dimasa pandemi ini tidak diperbolehkannya untuk sekolah dengan tatap muka tidak mematahkan semangat siswa siswi SMK Pancasila 4 Baturetno untuk meningkatkan ketaqwaan mereka kepada Allah SWT, mereka menyadari akan keutamaan dari Tadarus, maka dengan cara online mereka bisa melakukan tadarus dirumah tetapi dengan pengawasan guru Agama Islam, 1 hari atau 2 hari mereka laporan hasil dari tadarusnya.

Kegiatan ini di lakukan setelah selesai sholat wajib dan saat ada waktu longgar, sehingga dalam satu hari bisa membaca 1 juz bahkan lebih, tadarus ini melatih mereka untuk menjadi pribadi yang disiplin dan juga bertanggung jawab disamping mendapatkan keutamaan seperti diatas.

Bapak Agus Marhadi, S.E, M.M selaku kepala SMK Pancasila 4 Baturetno, mendukung 100 % kegiatan ini, karena dengan mengenal Tuhannya, anak-anak akan menjadi manusia yang berbudi pekerti luhur dan dengan kedisiplinan anak-anak akan menjadi orang sukses di masa mendatang.

Penulis : Asih Fitriani, S.Pd.I