Senin, 20 Mei 2024
Sekolah Menengah Atas

Khidmat, MAN 2 Sleman Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional

Khidmat, MAN 2 Sleman Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional

Sleman (MAN 2 Sleman)- Tanggal 10 November menjadi hari bersejarah bagi bangsa Indonesia sebagai Hari Pahlawan Nasional. MAN 2 Sleman laksanakan Upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional pada hari Rabu (10/11/21) di Aula Lantai 2. 

Berdasarkan surat edaran dari Kementerian Agama Kabupaten Sleman, nomor B-3321/Kk.12.04/1/HM.03/11/2021, seluruh madrasah wajib melaksanakan upacara Peringatan hari Pahlawan di Instansi masing-masing. Kepala MAN 2 Sleman Drs. Muhammad Wahdan Zani mengajak bapak/ibu guru dan pegawai yang tidak ada jadwal kegiatan Belajar Mengajar (KBM) untuk melaksanakan upacara. 

Wahdan menyampaikan pentingnya memperingati hari bersejarah bangsa Indonesia sebagai pengingat kita akan perjuangan pahlawan. “Dengan melaksanakan upacara maka akan menumbuhkan rasa nasionalisme kita juga mengenang jasa pahlawan yang telah berjuang mempertahankan Indonesia,” tuturnya.

Memakai seragam KORPRI, dengan khidmat seluruh guru dan pegawai mengikuti upacara selama 60 menit, mulai pukul 07.30- 08.30 secara daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan upacara dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19. (Qoma)