Story SMKN 2 Kuripan

Sekolah Menengah Kejuruan

Sosilaisasi Pembelajaran Kurikulum Merdeka

Rabu (13/07/2022). Sosialisasi Pembelajaran Kurikulum Merdeka, peserta yang hari ini akan dilibatkan untuk penyusunan GHT dalam 10 hari kedeoan dan seluruh ketua program keahlian. Semua peserta merupakan guru-guru yang akan mengajar kelas X(sepuluh) yang akan di implementasikan dalam kurikulum merdeka belajar, materi hari ini oleh bapak ngatman selaku pengawas, besok akan ada materi langsung oleh bapak Anwar dari SMKN 3 Mataram, kegiatan ini akan dilaksanakan sampai bulan November, ujar bapak Arifin Hargianto selaku Waka kurikulum di SMKN 2 Kuripan bertempat diruang meeting SMKN 2 Kuripan. Kurikulum merdeka pada awalnya adalah kurikulum prototype dan diimplementasikan di beberapa SMK unggulan. Seiring berkembang menjadi merdeka mengajar dan merdeka belajar yang dilihat melalui IPOI yang dulu nya dipantau melalui rapot mutu internal sekolah dan dikemas dengan kurikulum merdeka. Perkembangannya cukup terlihat dari jumlah program keahlian dan konsentrasi program keahlian. Dalam kurikulum ini diharapkan ada penguatan pendidikan karakter yang sebelumnya telah dilaksanakan di kurikulum 2013. Dalam konsepnya ada 8+i dengan kerja sama industri, perkembangan sarpras, dan penerapannya bukan hanya SMK PK tapi di kelas X, sehingga diharapkan dapat merubah mindset. Berani berinovasi dalam mencapai tujuan pembelajaran dengan memahami karakter peserta didik, dengan menerapkan pembelajaran sepanjang hayat dengan keterlibatan dunia kerja disegala aspek penyelenggaraan pendidikan vokasi. […]

Sekolah Menengah Kejuruan

Kegiatan Sosialisasi SMK PK Tahun 2022

Kamis (07/072022), kegiatan sosialisasi pengembangan SMK PK (Pusat Keunggulan) yang menjadi sebuah program unggulan di provinsi Nusa Tenggara Barat dalam rangka penyelenggaraan pendidikan khususnya di dalam Sekolah Menengah Kejuruan pun dilaksanakan. Tujuan dari sosialisasi ini sendiri berkaitan dengan pengarahan dan juga penyatuan persepsi yang sama antara pemerintah dalah hal ini tentu diwakili oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat (DIKBUD NTB) Kegiatan ini sendiri dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTB yaitu bapak Dr. H. Aidy Furqan, S.Pd., M.Pd. , Bapak kepala SMK Negeri 2 Kuripan yaitu bapak Rias Sandi Miswardani, S.E. Seluruh koordinator mata pelajaran adaptif maupun normatif, seluruh wakil kepala sekolah bidang (Kurikulum, Sarana dan Prasarana, Kesiswaan) dan tentunya seluruh kepala program keahlian yang ada dilingkungan SMK Negeri 2 Kuripan. SMK Negeri 2 Kuripan menjadi salah satu dari 4 sekolah yang di tunjuk untuk melaksanakan program SMK Pusat keunggulan ini di Provinsi Nusa Tenggara Barat pada khususnya, dengan harapan tentu dalam penyeleggaraanya bisa semaksimal mungkin guna mempersiapkan peserta didik yang mampu bersaing dalam rangka persaingan dunia kerja terlebih saat ini perkembangan arus pekerja asing sangat menjamur dan itu sangat berbahaya jika SDM dalam negeri tidak dipersiapkan dengan baik . Selain dari pada itu […]

Sekolah Menengah Kejuruan

Kegiatan Tes Fisik PPDB 2022

Kegiatan PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) di SMK Negeri 2 Kuripan pada tahun pelajaran akademik 2021/2022. Kegiatan tes fisik khususnya jalur  Sekolah Menengah Kejuruan  lebih ditekankan pada tes fisik, dimana memang tes fisik menjadi hal yang sangta wajib dilakukan atau dipenuhi oleh siswa/i yang akan melanjutkan pendidikan nya di lingkungan SMK pada khususnya termasuk pada SMK Negeri 2 Kuripan.   Ada beberapa hal yang kemudian harus dipenuhi oleh seluruh calon peserta didik baru dalam rangkan memastikan bahwa pseserta didik tersebut memnuhi standart yang dibutuhkan oleh SMK dan dunia kerja nantinya. Dalam pelaksanaannya di SMK Negeri 2 Kuripan dilaksanakan mulai pada hari senin 27 Juni 2022 hingga pada hari sabtu, 2 Juli 2022. Peserta didik yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 150 peserta perhari nya dengan memnggunakan 6 ruangan dimulai pada pukul 09.00 hingga pukul 12.00 siang. Adapun beberapa test yang diberikan adalah tes buta warna, tidak bertindik, tidak bertato yang diuji oleh penguji yang disiapkan oleh pihak sekolah dalam rangka memastikan bahwa pelaksanaan tes fisik ini sesuai dengan panduan dan menjaring calon peserta didik yang memenuhi kriteria dalam mengikuti pembelajaran dilingkungan SMK nantinya.

Sekolah Menengah Kejuruan

Pembagian Hadiah Siswa Beprestasi Semester Genap 2022

Kegiatan pembagian rapot semester genap tahun pelajaran 2021/2022 sudah dilaksanakan pada sabtu, 18 Juli 2022 dilakukan dilingkungan SMK Negeri 2 Kuripan. Dalam kegiatan ini juga diselinngi dengan pemberian penghargaan kepada beberapa siswa berprestasi pada setiap kelas. Dimana dikelas X diberikan 3 juara umum dari semua jurusan hal tersebut juga dilaksanakan pada jenjang kelas XI sehingga terdapat 6 juara umum mulai dari juara umum 1 hingga juara umum 3 dari berbagai jurusan. Adapun pemberian hadiah ini secara langsung diberikan oleh Bapak Arifin Hargianto selaku wakil kurikulum di SMK Neger 2 Kuripan dengan rasa bangga. Bapak Aris Munandar selaku wakil bidang kesiswaan mengatakan bahwa “mereka merupakan contoh bagi seluruh siswa ditahun ini dalam proses akdemik. Dan mengatakan mereka adalah juara dari para juara yang ada saat ini”. Pengumuman dan pemberian penghargaan ini sendiri diberikan dilapangan utama SMK Negeri 2 Kuripan didepan seluruh siswa/i SMK Neger 2 Kuripan

Sekolah Menengah Kejuruan

Wisuda Purna Wiyata Ke 22 Tahun 2022

Wisuda Purna Wiyata merupakan kegiatan pelepasan yang diselenggarakan oleh pihak sekolah terhadap seluruh lulusan dari SMK Negeri 2 Kuripan di tahun 2022 ini bertembat di Aula SMK Negeri 2 Kuripan yang dihadiri oleh KCD Dinas Dikbud Provinsi NTB, Kepala MKKS SMK, Komite Sekolah, Kepala SMK Negeri 2 Kuripan, kegiatan tersebut dimulai pada pukul 09.00 Wita sampai 12.00 Wita pada hari sabtu 11 juni 2022. Kegiatan tersebut dimulai dengan penampilan hiburan dimulai dari permainan Gendang Beleq, seni tari hingga pada seni menyanyi. Kegiatan ini dirangkai dengan sambutan dari seluruh tamu undangan, pengalungan gordon terhadap lulusan terbaik dari masing-masing kompetensi keahlian sejumlah 16 anak yang langsung di sematkan oleh KCD Dinas Dikbud Provinsi NTB, Kepala MKKS SMK, Komite Sekolah, Kepala SMK Negeri 2 Kuripan, Wakil Kepala bagian kurikulum pada lulusan terbaik. Kepala SMK Negeri 2 Kuripan mengatakan”kepada seluruh wisudawan agar memngimplementasikan semua keilmuan yang didapatkan dan mengedapankan akhlak baik ketika dimasyarakat.” Kegiatan ini sendiri di hadiri oleh seluruh wisudawan sejumlah 488 wisadawan dan berjalan dengan baik. Semua lulusan diberikan gordon dan SKL (Surat Keterangan Lulus) yang diberikan langsung oleh seluruh seluruh ketua kompetensi keahlian dan wali kelas masing-masing kelas dan jurusan kelas 12 tahun 2022 ini dengan penuh khidmat dan berjalan lancar. […]

Sekolah Menengah Kejuruan

Kegiatan Class Meeting Tahun 2022

  Class Meeting merupakan sebuah agenda setiap tahun yang dilaksanakan oleh OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) yang dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya menjelang pembagian rapot di akhir semester genap di SMK Negeri 2 Kuripan. Kegiatan ini diselenggarakan secara rutin dengan berbagai mata lomba yang dilombakan seperti tarik tambang, sepak bola dangdut, dan e-sport (Mobile Legend) yang dilaksanakan di lapangan utama sekolah dan juga ruang lab Multimedia untuk mata lomba e-sport. Kegiatan ini melibatkan seluruh OSIS dalam pelaksanaannya dengan pemberdayaan anggota tersebut memberi pengalaman kepada siswa dalam membuat sebuah kegiatan dan bekerja sama mensukseskan sebuah kegiatan. Kegiatan ini juga di support langsung oleh pihak Telkomsel sebagai sponsor utama dalam kegiatan class meeting di tahun 2022 ini. Kegiatan ini sendiri dilaksanakan mulai pada tanggal 13 Juni hingga 16 Juni 2022.

Sekolah Menengah Kejuruan

Pelaksanaan PAS Genap SMK Negeri 2 Kuripan

    PAS (Penilaian Akhir Semester) merupakan penilaian akhir semester yang rutin dilaksanakan oleh seluruh sekolah yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Barat termasuk juga di SMK Negeri 2 Kuripan dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana pencapaian hasil belajar peserta didik selama mengikuti kegiatan belajar mengajar di SMK Negeri 2 Kuripan. Pelaksanaan PAS sendiri berlangsung mulai dari tanggal 30 Mei  sampai 6 Juni 2022 yang diikuti oleh seluruh siswa/i SMK Negeri 2 Kuripan kelas X dan kelas XI. Dalam pelaksanaannya kegiatan PAS berlangsung dengan baik dan lancar, tidak ada kendala yang ditemukan selama pelaksanaan PAS tersebut berlangsung dari awal hingga akhir pelaksanaannya. Dengan kerja sama seluruh warga sekolah akhirnya pelaksanaan PAS bisa berlangsung dengan baik dan lancar. Di harapkan tentu hal ini dapat menjadi acuan sebagai bahan evaluasi bagi kegiatan pembelajaran agar semakin baik lagi kedepannya.

Sekolah Menengah Kejuruan

Kegiatan Sosialisasi Pra PPDB SMKN 2 Kuripan

  Senin (25/03/2022), pada hari ini telah dilaksanakan sosialisasi pra Pendaftaram Peserta Didik Baru SMK Negeri 2 Kuripan bertempat di ruang SMK Negeri 2 Kuripan untuk para wali murid dan para calon peserta didik baru. Dalam kegiatan ini pihak sekolah dalam hal ini dari pihak kesiswaan dan kurikulum memberikan beberapa informasi terkait dengan alur pendaftaran peserta didik baru khususnya di SMK Negeri 2 Kuripan sekaligus juga memberikan formulir serta gambaran secara umum terhadap orang tua dan juga calon peserta didik yang akan mendaftarkan dirinya di SMK Negeri 2 Kuripan pada tahun 2022 ini. Lebih lanjut pihak sekolah menekankan beberapa persyaratan yang diwajibkan dan menjadi persyaratan bagi para siswa/i SMK Negeri 2 Kuripan termasuk pada calon peserta didik yang tidak boleh buta warna, bertato dan bertindik dan menekankan pada pakaian yang digunakan harus sopan dan tetap berpakaian rapi selama melakukan proses pendaftaran di SMK Negeri 2 Kuripan.