Jumat, 26 April 2024
Perguruan Tinggi

Dinporapar dan Fakultas Teknologi Pertanian SCU Kembangkan Kewirausahaan

Dinporapar dan Fakultas Teknologi Pertanian SCU Kembangkan Kewirausahaan

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Provinsi Jawa Tengah bersama Program Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Soegijapranata Catholic University (SCU), menjalin kerja sama untuk program pengembangan kewirausahaan pemuda berbasis klaster, pada Rabu-Jumat (7-9/6/2023).

Kegiatan itu berupa workshop pembuatan kue, yang berlangsung di Hotel Muria Semarang dan di Laboratorium Pangan FTP SCU. Peserta pelatihan ini ada sebanyak 100 pemuda, dari berbagai kabupaten yang ada di Jateng.

”Ini merupakan kegiatan workshop bersama kedua, antara Dinporapar Jateng dan FTP SCU, setelah yang pertama pada 2022 lalu,” kata Dr Christiana Retnaningsih, dari FTP SCU.

Workshop terbagi dalam dua kegiatan, yakni pengembangan wawasan mengenai potensi kue/snack, aspek sanitasi dan higienitas, pengolahan, kemasan produk, dan prospek bisnis kue.

Beberapa materi itu akan diberikan oleh tiga narasumber dari FTP SCU, yakni Dr Christiana Retnaningsih, Dr A Rika Pratiwi, dan Dr Ch Yekti.

Peserta juga akan menjalani praktik pengolahan kue, di Laboratorium Pangan FTP SCU, didampingi instruktur dari laboratorium dan mahasiswa senior dari FTP. Diharapkan workshop ini akan memantik semangat kewirausahaan para peserta.

Sumber : Suara Baru