Sabtu, 27 April 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Outing Class SMK Dinamika Pembangunan 2 Jakarta, Metode Asik dalam Belajar.

 

Rabu, 17 Januari 2024 – oleh Media DP2 – NF

Jakarta. Berbagai metode pembelajaran bermunculan untuk meningkatkan minat dan antusiasme siswa dalam belajar. Guru mengembangkan berbagai macam cara agar lebih kreatif dan inovatif dalam menciptakan metode pembelajaran. Salah satu metode pembelajaran yang dinilai dapat meningkatkan semangat dan antusiasme peserta didik adalah melalui Outing Class. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa Fase E Kelas X yang berjumlah 328 siswa dan 17 guru pendamping. SMK Dinamika Pembangunan 2 Jakarta telah melaksanakan kegiatan Outing Class dengan mengunjungi beberapa tempat yang dapat menambah wawasan peserta didik Fase E Kelas X. Adapun tempat yang dikunjungi yaitu :

1. Museum Bank Indonesia untuk Jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga 

Kunjungan ini sangat berhubungan dengan Jurusan Akuntansi, yang didalamnya siswa mendapat  informasi tentang sejarah Bank Sentral Indonesia yang lengkap, akurat dan obyektif yang dipandu oleh Kak Febi sebagai Tour Guide. Kemudian siswa memiliki kesempatan keliling area MUBI sebagai tempat mengumpulkan, menyimpan, merawat, aman dan memanfaatkan berbagai artefak dan benda-benda yang berkaitan dengan perjalanan panjang dari Bank Indonesia. Kunjungan MUBI diikuti oleh seluruh peserta didik Fase E Kelas X Jurusan AKL.

 

2. Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) untuk Jurusan Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis.

Kunjungan ke ANRI memiliki keterkaitan dengan materi yang dipelajari Jurusan Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis. Siswa antusias terkait materi yang disampaikan yaitu berupa cara penyimpanan arsip, penyusunan folder, layanan kearsipan, level klasifikasi keamanan dalam akses arsip, ha-hal yang diatur dalam meminjam, pembuatan arsip, serta sumber-sumber hukum yang berisi pengertian, fungsi dan tugas, serta hal hal yang harus dilakukan dalam kersipan, dan pengelolaan dalam kearipan itu sendiri. Kegiatan dipandu oleh Kak Tiara Kharisma, S.I.Kom., M.Si. sebagai Humas ANRI. Kunjungan ini diikuti oleh seluruh peserta didik Fase E Kelas X Jurusan MPLB.

3. PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. Pabrik Sari Roti untuk Jurusan Pemasaran

Kunjungan ke Sari Roti dibuka dengan menyaksikan video profil mengenai sejarah berdirinya PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. yang dipandu oleh Bapak Supriyadi selaku Divisi Markerting Sari Roti. Kunjungan ini akan menjadi pengalaman yang kaya makna bagi siswa. Mereka mendapatkan pelajaran berharga tentang proses produksi roti serta manajemen pengolahannya, yaitu bagaimana sebuah usaha roti beroperasi. unjungan ini diikuti oleh seluruh peserta didik Fase E Kelas X Jurusan PM.

Pada kunjungan ini seluruh peserta didik sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan selain menambah wawasan, kegiatan ini dapat memperdalam ilmu pengetahuan yang belum didapatkan selama di sekolah sehingga dapat di implementasikan dalam keseharian maupun pada saat di posisi pekerjaan yang terkait.