Selasa, 21 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Pelatihan Kerajinan Serat Alam Non Tekstil Secara Online Melalui Media Zoom Meeting Kerjasama Balai Besar Kerajinan Dan Batik-yogyakarta Dengan Smk Perindustrian Yogyakarta

Pelatihan Kerajinan Serat Alam Non Tekstil Secara Online Melalui Media Zoom Meeting Kerjasama Balai Besar Kerajinan Dan Batik-yogyakarta  Dengan  Smk Perindustrian Yogyakarta

Dalam rangka menindaklanjuti kerjasama magang siswa/siswi Kompetensi Keahlian Kimia Industri SMK Perindustrian Yogyakarta di Balai Besar Kerajinan dan Batik-Yogyakarta yang beralamat di Jl. Kusumanegara No. 7 Yogyakarta,  maka Balai Besar Kerajinan dan Batik-Yogyakarta mengundang siswa /siswi SMK Perindustrian Yogyakarta melalui surat Nomor 41 /BPPI/BBKB/HM/07/2020 tertanggal 29 juli 2020 untuk mengikuti pelatihan online tentang Kerajinan Serat Alam Non Testil. Pelatihan ini adalah merupakan salah satu kegiatan CSR Balai Besar Kerajinan dan Batik-Yogyakarta  dalam rangka meningkatkan kepedulian generasi muda kita untuk semakin mencintai produk kerajinan dalam negeri dan diharapkan di masa depan produk-produk kerajinan lokal semakin mendunia dengan sentuhan tangan generasi muda yang aktif mempelajari dan melestarikannya di masa kini.

Pelatihan online ini tidak dipungut biaya apapun (gratis), yang diselenggarakan pada :

Hari/ tanggal   : Selasa/ 4 Agustus 2020

Waktu             : Pukul 10.30 – 12.00 WIB

Zoom               : Meeting ID : 859 7339 4274

Pelatihan ini diikuti oleh seluruh  siswa siswi kelas XI dan XII Kompetensi Keahlian Kimia Industri dan 6 orang guru pendamping. Siswa yang mengikuti pelatihan terbagi menjadi 2 kelompok, yaitu yang mengikuti Zoom meeting dari rumah dan di sekolah bagi siswa yang sarana hp atau laptop tidak mensupport. Adapun yang mengikuti di rumah, sekolah memberikan bantuan kuota sebesar Rp. 20.000/siswa.

Untuk mempersiapkan praktek disiapkan bahan berupa iratan bambu/kulit rotan, jika tidak ada bisa digantikan dengan kertas bufalo minimal dua warna. kertas bufalo yang biasa untuk sampul buku. Dua kertas bufalo berbeda, untuk warna satu Dipotong memanjang lebar 6mm dan 3mm. Dan Satu warna lagi 6mm. Untuk yang 3 warna, warna satu ukuran 6mm, warna dua 6mm dan warna ketiga 3mm. Siswa yang melakukan zoom meeting di sekolah wajib melaksanakan Pelatihan dengan Protokol Covid-19 dengan wajib  mencuci tangan dengan sabun sebelum masuk laboratorium Komputer, dicek suhunya terlebih dulu dengan Thermo-Gun dan wajib memakai masker. (Foto Terlampir)

Selama Kegiatan berlangsung, aturan yang harus dipenuhi adalah

Tata Cara Zoom

Adapun contoh bahan dan lembaran teknik yang dibuat seperti gambar :

Setelah melakukan Pelatihan online, diberikan pula materi pelatihan dalam bentuk berkas presentasi (.ppt) dan bagi yang ingin mengulangi proses pelatihan dapat membuka channel youtube : Balai Besar Kerajinan dan Batik, dengan link :https://www.youtube.com/watch?v=Ahu1McsiU5Q.

Sedangkan foto-foto kegiatan selama pelatihan, bisa juga dilihat melalui instagram kami @kimiaindustrismkperindustrian https://www.instagram.com/p/CDew1AjsyWF/?igshid=18hgn025b29au.  Dimana story kegiatan bersama ini juga  di repost dari pihak admin BBKB.

#SMK Bisa #SMK Hebat #SMKSPerindustrian Jaya

#PakaiMasker #CuciTanganPakaiSabun #JagaJarak #ThermoGun #Covid-19

Salam Sehat dan … #TetapBahagia

(Subarkah Saraswati, Kepala Jurusan Teknik Kimia Industri SMKS Perindustrian Yogyakarta)