Jumat, 03 Mei 2024
Perguruan Tinggi

Pelajari Kembali Mekanisme Pendaftaran SNBT

Pelajari Kembali Mekanisme Pendaftaran SNBT

[Kanal Media Unpad] Universitas Padjadjaran kembali membuka kesempatan bagi calon mahasiswa baru melalui Seleksi Nasional Berdasarkan Tes atau SNBT. Masa pendaftaran seleksi SNBT berlangsung mulai 21 Maret 2024 – 5 April 2024 dan berakhir pada pukul 15.00 WIB.

Sekretaris Direktorat Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Irma Nuraini, S.Si., MT., mengimbau kepada para peserta untuk memperhatikan beberapa perubahan pada ketentuan pelaksanaan SNBT tahun 2024.

Irma mengatakan, calon mahasiswa hanya diperbolehkan mengikuti UTBK untuk SNBT sebanyak satu kali. Selain itu, hasil UTBK 2024 juga hanya berlaku untuk SNBT 2024 dan seleksi penerimaan calon mahasiswa Unpad tahun 2024.

Selanjutnya, Irma menyampaikan bahwa peserta yang sudah lulus di SNBP 2024 dan 2023, serta SNMPTN 2022 tidak dapat mendaftar SNBT 2024. Peserta yang lulus SNBP 2024 juga tidak diperkenankan untuk mendaftar seleksi mandiri Unpad dan peserta yang lulus SNBT dan sudah daftar ulang di PTN penerima tidak dapat diterima ladi pada seleksi mandiri Unpad.

Sekretaris Direktorat Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad Irma Nuraini, S.Si., MT. (Foto: Dadan Triawan)*

“Jadi yang sudah lulus kemarin silakan registrasi di tempatnya yang sudah dinyatakan lulus,” kata Irma dalam “Ayo Kenal Unpad Edisi UTBK-SNBT 2024” yang diselenggarakan secara daring, Selasa (2/4/2024).

Unpad juga memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa melalui tiga jalur masuk yang dapat dipilih. Unpad menyediakan daya tampung sebanyak 7.460 mahasiswa program S-1 dengan kuota untuk jalur SNBP sebanyak 2.436 mahasiswa (32.65%), jalur SNBT sebanyak 2.426 mahasiswa (32.52%), dan seleksi mandiri sebanyak 2.598 mahasiswa (34.82%).

Tidak hanya itu, di tahun 2024 Unpad membuka kesempatan seleksi untuk Program Vokasi atau Sarjana Terapan melalui seleksi nasional SNBP dan SNBT. Unpad membuka peluang bagi calon mahasiswa melalui 3 jalur dengan daya tampung jalur SNBP sebanyak 200 mahasiswa (20,1%), jalur SNBT sebanyak 299 mahasiswa (30,0%), dan Seleksi Mandiri sebanyak 497 mahasiswa (49,9%) yang akan diterima Unpad.

“Selain 14 program studi Sarjana Terapan yang ada tahun ini di SNBP dan SNBP, kita juga punya 58 program studi Sarjana di lingkungan Unpad. Jadi teman-teman punya 72 program studi yang dapat dipilih di SNBT nanti,” ujar Irma.

Selanjutnya Irma menjelaskan bahwa setiap peserta bebas memilih semua program studi yang ada di Unpad, baik program studi pada program Sarjana maupun program Sarjana Terapan. Peserta dapat memilih maksimal sebanyak 4 program studi yang terdiri dari  pilihan program Sarjana dan Sarjana Terapan dengan urutan pemilihan yang menentukan prioritas pilihan program studi.

Irma juga menyampaikan peserta dapat mendaftar jalur seleksi mandiri Unpad dengan menggunakan nilai UTBK. Untuk itu Irma mengimbau agar peserta dapat memastikan sudah melakukan pendaftaran di laman SNPMB untuk mengikuti UTBK, sehingga memiliki nilai yang dapat digunakan untuk pendaftaran jalur mandiri di Unpad.

“Mohon dipastikan sudah betul-betul melakukan pendaftaran di lamannya SNPMB, sehingga bisa ikut UTBK dan memiliki nilai. Soalnya nilai UTBK bisa ikut daftar di jalur mandiri Unpad,” kata Irma.

Dalam pemaparannya Irma juga mengimbau agar peserta tidak menjadikan passing grade sebagai patokan dalam memilih program studi, melainkan perlu memperhatikan ketetatan atau peluang masing-masing program studi yang akan dipilih.

Irma juga menjelaskan bahwa biaya pendidikan di Unpad menggunakan sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibayarkan satu kali per semester dengan besaran yang dihitung berdasarkan kemampuan sosial ekonomi keluarga. Unpad pun membuka peluang bagi para pendaftar yang menggunakan KIPK untuk semua jalur masuk. Tersedia juga berbagai program beasiswa untuk mahasiswa semua jenjang.

“Jadi kalau tidak mendapat KIPK dan membutuhkan beasiswa, macam-macam kita ada. Baik yang prestasi, maupun dari beasiswa yang terkait dengan faktor ekonomi,” jelasnya.

Untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai fakultas dan program studi yang ada di Unpad, Irma berpesan untuk mengakses informasi tersebut melalui laman unpad.ac.id/fakultas dan smup.unpad.ac.id/fakultas/. (art)*