Jumat, 26 April 2024
Perguruan Tinggi

DWP Undiksha Terima Kunjungan Balasan dari DWP Unesa

DWP Undiksha Terima Kunjungan Balasan dari DWP Unesa

Singaraja- Dharma Wanita Persatuan Universitas Pendidikan Ganesha (DWP Undiksha) menerima kunjungan dari DWP Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Jumat (27/1/2023). Kunjungan ini dalam rangka silahturahmi sekaligus mempererat tali persaudaraan.

Kehadiran DWP Unesa dipimpin langsung oleh Ketua Dra. Hj. Endah Purnomowati Nurhasan, M.Pd dan diterima langsung oleh Ketua DWP Undiksha Dra.Tien Sumartini Jampel, M,Pd didampingi para pengurus inti dan anggota Hall terbuka Fakultas Kedokteran (FK) Undiksha.

Pertemuan tersebut berlangsung sangat hangat dan penuh keakraban antar para anggota. Dalam pertemuan tersebut diisi dengan pengenalan anggota divisi yang ada dalam DWP Unesa dan sejumlah program yang sudah dijalankan, baik oleh DWP Unesa maupun Undiksha. Pada kesempatan tersebut juga ditampilkan beberapa kegiatan yang sudah dilaksanakan oleh DWP Undiksha secara rutin, seperti kegiatan religi, bakti sosial, dan yang terbaru juga diperkenalkan Senam Undiksha Harmoni yang digagas oleh Ny. Tien Sumartini pada akhir tahun 2022 yang lalu. Secara garis besar, program yang dijalankan oleh DWP Unesa dan Undiksha tidak jauh berbeda.

Usai pertemuan, Ketua DWP Unesa Endah Purnomowati mengapresiasi sambutan yang diberikan oleh DWP Undiksha. Dijelaskan, pertemuan kali ini merupakan wujud silahturahmi dan kunjungan balasan karena Undiksha sudah berkunjung ke Unesa pada bulan Agustus tahun 2022. Pertemuan ini sekaligus untuk mempererat tali persaudaraan antara Unesa dan Undiksha yang sudah berjalan sejak lama. “Jadi bukan hanya warga Unesanya saja yang kuat ikatannya dengan Undiksha, tapi juga DWP Unesa dan Undiksha sudah seperti saudara,” ungkapnya.

Disisi lain, Ketua DWP Undiksha Tien Sumartini merasa senang dan terharu atas kunjungan yang dilakukan Unesa ke Undiksha. Rasa haru tersebut sampai membuat dirinya meneteskan air mata bahagia karena dikunjungi oleh Unesa yang sudah dianggap sebagai saudara. “Padahal biasanya saya sangat sulit untuk menangis, tapi karena dikunjungi saudara saya dari Unesa saya jadi merasa terharu dan senang sekali,” tuturnya. 

Diharapkan ke depan persaudaraan ini tetap berlanjut meskipun tidak lagi menjadi Ketua DWP Undiksha. Ia juga akan siap melakukan kolaborasi dengan DWP Unesa dalam berbagai program. (hms)