Senin, 20 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

PELATIHAN JURNALISTIK DASAR ANGGOTA OSIS SMK MARSUDIRINI MARGANINGSIH SURAKARTA

PELATIHAN JURNALISTIK DASAR ANGGOTA OSIS SMK MARSUDIRINI MARGANINGSIH SURAKARTA

Menulis adalah kegiatan yang dilakukan manusia setiap hari, mulai dari hal sederhana seperti menulis pesanan pelanggan, menulis surat, menulis laporan, menulis catatan rapat hingga menulis buku harian. KBBI menjelaskan bahwa menulis adalah sebuah aktivitas yang melahirkan pikiran atau perasaan dengan menulis, contohnya mengarang dan membuat surat.

Menulis sendiri diartikan sebagai sebuah kegiatan untuk menuangkan ide, gagasan, pikiran, hingga pengalaman sang penulis. Menulis juga bisa diartikan sebagai sebuah upaya menyampaikan pesan dengan tata bahasa yang disusun secara sistematis. Menulis adalah upaya seseorang dalam melukiskan sebuah lambang menggunakan bahasa aktif dan produktif yang mudah dipahami oleh orang lain.

Kemampuan menulis yang mumpuni tak muncul begitu saja, tapi harus diasah sejak dini dan salah satunya jika dibarengi dengan membaca. Meski terkesan simpel tapi hal itu tak mudah, apalagi sekarang anak-anak sering menggunakan gawai atau ponsel. Hal ini menjadi keprihatinan bagi kalangan pendidik di setiap sekolah saat ini.

Pada hari Sabtu, 11 Februari 2023, OSIS SMK Marsudirini Marganingsih Surakarta bersama dengan Tim Kreator Web Sekolah mencoba menjebatani keprihatinan dimana banyak siswa yang mampu menulis dengan benar sesuai kaidah kebahasaan. Dihadiri oleh 18 anggota OSIS dan 3 guru pendamping, acara tersebut cukup sukses mengulik dunia jurnalis khususnya pada teknik penulisannya.

Pada kesempatan itu anggota OSIS dilatih tata cara menulis secara umum yang disampaikan oleh Bp. A Yoga Rusminta. “5W 1H adalah rumus yang berupa pertanyaan-pertanyaan yang digunakan untuk mencari inti pokok berita, mengembangkan berita atau sebuah cerita. Mengapa demikian ? Hal ini dikarenakan rumus 5W 1H berisi inti-inti penyusun berita atau cerita tersebut. 5W 1H sendiri diambil dari kata-kata tanya dalam bahas Inggris seperti, What, Who, When, Why, Where, dan How. Dalam bahasa Indonesia kata-kata tanya tersebut adalah Apa, Siapa, Kapan, Mengapa, Di mana, dan Bagaimana, “tegasnya. Hal tersebut diperkuat oleh Bp. Widi Martono selaku penyampai kedua pada materi tersebut dengan penyampaian menyusun paragraph yang baik. “Syarat paragraf yang baik wajib memuat setidaknya 4 hal, yakni: 1) Kesatuan (Unity), 2) Kepaduan (coherence), 3) Kelengkapan (completeness), 4) Urutan (orderly).”ungkap beliau. Sementara itu Ibu Heny Suryani selaku penyampai materi ketiga menegaskan tentang kebahasaan yang digunakan setiap menulis khususnya pada penulisan artikel yang digunakan oleh para jurnalis.

Sebagai penutup acara Bp. Widi Martono menyampaikan trik visualisasi gambar pendukung untuk artikel yang dimuat di media web sekolah dengan teknik pengambilan gambar dari kamera, edit image dan upload ke media. [red.widi 1|23]