Rabu, 22 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

Belajar dan Berkarya

MELUKIS SKETSA DINDING
SMK MARSUDIRINI MARGANINGSIH SURAKARTA

Hai hai sahabat, kita bertemu lagi di website SMK Marsudirini Marganingsih Surakarta. Pada kesempatan ini kita punya kabar tentang salah satu kegiatan belajar mengajar di SMK ini lho .. apa ya itu? Pelajaran tentang sketsa, tapi sketsa kali ini bukan sketsa yang digambar di atas kertas lho sahabat, tapi sketsa kali ini digambar di tembok. Lho tembok siapa ya yang digunakan sebagai objek sketsa? tentu tembok sekolah dong, jadi pelajaran kali menggunakan tembok sekolah selain untuk media mengekspresikan kepada warga tapi juga sebagai media untuk mempercantik penampilan gedung sekolah .. seru lho, apalagi kegiatan ini dilakukan oleh dua kelas sekaligus yaitu kelas X Busana dan kelas X DKV, kita bisa melihatnya melalui gambar-gambar dibawah ini

Pewarnaan Sketsa yang sudah dibuat
Hasil akhir dari pembelajaran sketsa SMK Marsudirini Marganingsih Surakarta