Sabtu, 29 Juni 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

SMK NEGERI 1 BULUKERTO GELAR P5BK DENGAN TEMA “KEBEKERJAAN” MENCOBA PELUANG USAHA DENGAN SENI MEMBATIK

SMK NEGERI 1 BULUKERTO GELAR P5BK DENGAN TEMA “KEBEKERJAAN” MENCOBA PELUANG USAHA DENGAN SENI MEMBATIK

Bulukerto 13-17 Mei 2024, SMK Negeri 1 Bulukerto melaksanakan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan mengusung tema ” Kebekerjaan Mencoba Peluang Usaha Dengan Seni Membatik”.

Tepat pada jumat 17 Mei 2024, semua peserta didik kelas XI melakukan Pameran Hasil karya P5 yang dilakukan selama 4 hari pengerjaan. Pameran diikuti oleh seluruh peserta didik kelas XI dengan menampilkan hasil proyek masing-masing kelompok yaitu proyek yang terbuat dari pengolahan kain batik. Semua karya ditampilkan dengan sangat menarik. Selain itu ada juga proyek dalam video pembuatan batik dan bazar batik.
Selanjutnya, hasil proyek pameran P5 dikunjungi oleh Bapak/Ibu Guru dan para peserta didik kelas X SMK Negeri 1 Bulukerto Antusiasme peserta didik kelas X dan warga sekolah merebak ke seluruh penjuru sekolah.

Harapannya kegiatan ini dapat menumbuhkan jiwa enterpreneur di usia muda hingga nantinya bisa menciptakan lapangan kerja sendiri. Selain itu,mereka dapat menumbuhkembangkan nilai-nilai karakter selama berproses antara lain mandiri, kreatif, berkebinekaan global, dan gotong royong. Dengan pemilihan tema Kebekerjaan yaitu Batik Modern diharapkan peserta didik berperan aktif dalam menyalurkan kreativitasnya dan menggali untuk mengeksplorasi budaya sekitar yang dituangkan dalam kain. Semoga kegiatan ini bisa menjadi pelajaran bagi calon entrepreneur muda.