Minggu, 28 April 2024
Sekolah Menengah Pertama

Penerimaan Tamu Penggalang Tahun Pelajaran 2023-2024

Penerimaan Tamu Penggalang Tahun Pelajaran 2023-2024

Jumat, 28 Juli 2023, SMPN 4 Blitar menggelar penerimaan tamu galang (PTG) selama dua hari. Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan di lapangan sepak bola SMPN 4 Blitar.

Setelah upacara, dilanjutkan kegiatan Out Door Management Games (ODMG). Yaitu kegiatan penjelajahan dan permainan khas anak pramuka yang dilaksanakan di sekitar lingkungan sekolah. Di mulai dari lapangan sepak bola untuk pos satu, lalu di pos 2 di lapangan basket, selanjutnya halaman depan sekolah sebagai pos 3, dan terakhir untuk pos 4 di aula. Acara dilanjutkan isoma dan sholat berjamaah, dan setelah selesai malam harinya diadakan api unggun disertai penampilan kreatifitas anak dari setiap regu.

Kegiatan PTG adalah kegiatan yang wajib dilakukan oleh siwa kelas VII sebagai tanda diterimanya mereka sebagai anggota penggalang di SMPN 4 Blitar. Perlu diketahui , bahwa kegiatan pramuka merupakan kegiatan wajib bagi kelas VII di SMPN 4 Blitar ebagai alah satu syarat kenaikan ke kelas VIII. Atas dasar inilah, maka PTG wajib diikuti oleh seluruh siswa baru sekaligus sebagai tanda naiknya tingkat, dari anggota siaga (SD/MI) menjadi anggota penggalang SMPN 4 Blitar.