Jumat, 10 Mei 2024
Sekolah Dasar

Peringati Hari Santri, Sd Al Madina Tugaskan Siswa Buat Ucapan Selamat

Peringati Hari Santri, Sd Al Madina Tugaskan Siswa Buat Ucapan Selamat

PURWOREJO, Untuk mengapresiasi Hari Santri yang jatuh pada hari Kamis besok ( 22/10), SD Al Madina Purworejo memberi tugas kepada siswa. Mereka ditugaskan membuat poster ucapan selamat Hari Santri dan difoto bersama dirinya lalu diunggah dalam status WhatsApp (WA) siswa kemudian diviralkan.

Hal itu dikemukakan oleh Kepala SD Al Madina Drs Fathurohman, MM, Rabu (21/10) di ruang kerjanya. Menurut Fat, hal itu sebagai bentuk mengisi kegiatan saat libur Hari Santri, selain untuk mengembangkan kreativitas siswa. Adapun guru, separuhnya akan tetap berada di sekolah dan sebagian lagi melakukan mujahadah di rumah masing-masing.

Terkait dengan kegiatan konsultasi terprogram melalui tatap muka yang sudah dilakukan sebulan lebih di SD Al Madina, Fat menilai, sejauh ini semuanya berjalan lancar.

“Siswa menerapkan prokes ketat; cuci tangan, diukur suhu tubuh, memakai masker dan atau face shield serta menerapkan jaga jarak,” ucap Fat.

Menurut laporan wali kelas yang diterima Fat, sebelumnya ada siswa yang suhunya di atas 37,3 C saat ditermo gun. Tak mau ambil risiko, wali kelas langsung menghubungi orang tua siswa untuk segera menjemput pulang siswa tersebut.

Demikian halnya bila guru merasa tidak enak badan maka diminta beristirahat di rumah. Pihak sekolah juga memberikan vitamin tambahan untuk guru yang masuk sekolah.

Pembelajaran tatap muka dengan terapkan protokol kesehatan

Fat mengaku, untuk penetapan jadwal sekolah bagi siswa, pihaknya masih meramu formula yang tepat. Seperti disampaikan Waka Kurikulum Ustadzah Sri Pangesti, S.Pd. Menurut Sri, berdasarkan informasi yang diterima wali kelas, sebagian besar siswa menghendaki pembelajaran dengan tatap muka atau konsultasi terprogram.

“Kami juga mendapat masukan dari wali murid, selama penerapan belajar di rumah, anak-anak mengalami degradasi religi. Sholat Dluha yang biasa dilakukan di sekolah, tidak dikerjakan selama di rumah. Mereka juga mengalami perubahan tingkah laku dengan berkata kasar, hal yang sebelumnya tidak pernah diucapkan.”

Selain itu, dengan penerapan konsultasi terprogram di sekolah, anak-anak juga dituntut untuk mengaji dan menghafal bacaan surat panjang. Hal itu dipercaya menjadi cara untuk membentuk karakter dan akhlak yang mulia yang menjadi unggulan SD Al Madina.

Sri menjelaskan, saat ini SD Al Madina telah menetapkan sistem belajar dalam beberapa formula. Diantara yang sudah ditetapkan yakni sehari masuk sehari libur, seminggu masuk seminggu libur, serta dua minggu masuk dua minggu libur.

Untuk mengakomodasi keinginan wali murid dan siswa, pihaknya telah menyebar formulir melalui google form yang harus diisi wali murid hingga Senin depan. Selain ketiga pilihan tadi, pilihan lain yakni dengan setiap hari masuk tapi berdasar shift pagi dan siang.

Sri berharap, keputusan yang diambil akan dapat diterapkan awal November mendatang. Disamping jadwal sekolah, pihaknya juga menerapkan sistem pemberian snack dari sekolah agar tidak terjadi pemborosan serta penyeragaman.

Pun dalam hal penetapan pakaian yang dikenakan, sekolah akhirnya memutuskan agar siswa memakai seragam yang telah ditetapkan seperti sebelumnya. (Dia)

sumber:http://purworejonews.com/berita/peringati-hari-santri-sd-al-madina-tugaskan-siswa-buat-ucapan-selamat/