Sabtu, 27 April 2024
Perguruan Tinggi

Tanggal Penting Bagi Calon Mahasiswa ULM Jalur SNBP Tahun 2023

Tanggal Penting Bagi Calon Mahasiswa ULM Jalur SNBP Tahun 2023

Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) mengumumkan hasil Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) tahun 2023 pada Selasa (28/3/2023) pukul 15.00 WIB. Pengumuman dapat diakses di https://snbp.ulm.ac.id

Seluruh sivitas akademika Universitas Lambung Mangkurat mengucapkan selamat kepada 143.805 calon mahasiswa yang telah lolos Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2023. Bagi 1.589 calon mahasiswa yang lulus SNBP dan melakukan pendaftaran di Universitas Lambung Mangkurat, berikut tanggal penting yang harus diperhatikan:

Kegiatan

Jadwal Pelaksanaan

Pengumuman SNBP

https://snbp.ulm.ac.id

28 Maret 2023

Pengisian Formulir Uang Kuliah Tunggal (UKT)

ukt.ulm.ac.id

30 Maret s.d. 5 April 2023

Pendaftaran dan Pembayaran Biaya Tes Kesehatan

lmmc.ulm.ac.id

30 Maret s.d. 5 April 2023

Pelaksanaan Tes Kesehatan

di Lambung Mangkurat Medical Center (LMMC) – ULM Banjarmasin

4 s.d. 8 April 2023

Daftar Ulang atau Registrasi

sirema.ulm.ac.id

10 s.d. 13 April 2023

 

Calon Mahasiswa Penerima KIP-K

Berdasarkan Surat Pengumuman Rektor ULM Nomor 1049/UN8/TU.00.01/2023 tentang Pelaksanaan Daftar Ulang Mahasiswa Baru Jalur SNBP ULM Tahun 2023, ULM menerima sebanyak 411 calon mahasiswa yang lulus SNBP 2023 dengan jalur  calon Penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

Untuk kelancaran registrasi mahasiswa baru seleksi SNBP 2023 khusus bagi 411 calon mahasiswa tersebut perlu memperhatikan beberapa poin penting terkait KIP Kuliah, di antaranya kebijakan pembayaran daftar ulang dan kelengkapan berkas yang harus disiapkan.

Pengumuman khusus bagi calon KIP-K SNBP 2023 dapat diakses di sini