Minggu, 05 Mei 2024
Sekolah Menengah Atas

Performance BEST MANSA di TVRI Sul-Sel

Watampone, (Humas Bone)Televisi Republik Indonesia (TVRI) SulSel merupakan salah stasiun televisi daerah yang untuk Provinsi Sulawesi Selatan. Stasiun ini memiliki berbagai macam program untuk dinikmati masyarakat SulSel, salah satunya AcaraGelar Seni“.

Acara ini tayang setiap hari Sabtu Pukul 14.30 dengan menghadirkan budayawan Sulawesi Selatan  dan juga berbagai sanggar seni di Sulawesi Selatan. Salah satu bintang tamu yang shooting dalam acara ini ialah Bengkel Seni To Manurung MAN 1 Bone (BEST MANSA). Hadirnya BEST di Studio 2 TVRI Kota Makassar pada Rabu (20/09/23), mengulang kembali performance yang pernah mereka lakukan di Tahun 2020 lalu.

Tim BEST MANSA hadir di dampingi oleh Kepala MAN 1 Bone Abbas Katutu bersama Wakamad Kesiswaan Abd. Aziz. Selain itu, tim ini juga di dampingi oleh pembina BEST MANSA Beddu Solong bersama Nurhayati serta A. Muh. Yunus, A. Yuliana B dan Husrini.

 

Dalam acara ini, BEST MANSA menampilkan dua tarian hasil karya dari Beddu Solong yaitu Tari Pappaseng Toriolo dan Tari Mappasseddi Wanua Ritanah Ugi. Tari Pappaseng Toriolo merupakan karya terbaru dari Beddu Solong yang menceritakan tentang petuah atau nasihat orang tua kepada anaknya agar terhindar dari segala kesulitan dan diberi kemudahan.

Petuah itu berisi cara bertutur sapa dan berperilaku baik dalam kehidupan seharihari  terhadap lingkungan keluarga maupun kepada masyarakat. Adapun gerakan tari yang dominan adalah mengingat pesan orang tua, selalu berdoa kepada Allah SWT, taat beragama, agar menjadi anak yang saleh, dan kelak berbakti kepada kedua orang tua.

Selain tarian, acara ini juga dirangkaikan dengan bincang budaya dipandu oleh Noly Velayati bersama Kepala MAN 1 Bone Abbas Katutu dan juga Abd. Bashit. Dalam bincang tersebut, kepala MAN 1 Bone menjelaskan sejarah berdirinya BEST MANSA hingga prestasi yang telah diraih oleh BEST bersama dengan pembinanya. “Dari tahun ketahun peminat BEST semakin meningkat sehingga menjadi salah satu organisasi yang diperhitungkanungkap Kepala MAN 1 Bone

Dengan hadirnya, BEST MANSA dalam acaraGelar Seni” di TVRI diharapkan kedepannya bisa menjadi tamu tetap diacara tersebut setiap tahunnya dan menjadi penyemangat bagi anggota BEST untuk terus berkarya. (Rini/Syukur/Ahdi)