Senin, 20 Mei 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

SMK Bina Informatika Selenggarakan Pemilihan Ketua OSIS Online

SMK Bina Informatika Selenggarakan Pemilihan Ketua OSIS Online

(Bintaro, 01/02/21) OSIS SMK Bina Informatika atau Organisasi Siswa Intra Sekolah SMK Bina Informatika yang merupakan salah satu wadah bagi peserta didik untuk melatih peserta didik dalam berorganisasi dan kepemimpinan. Kemarin Sabtu, 30 Januari 2021 OSIS SMK Bina Informatika, melakukan kegiatan pemilihan Ketua OSIS secara Online. Pemilihan ketua OSIS selalu semarak, selayaknya pemilihan secara offline disekolah. Kelima Calon Ketua OSIS melakukan kampanye dan menyampaikan visi dan misi selayaknya pemilihan presiden dan sebuah pesta demokrasi yang selalu dinanti. Berikut adalah profil dari Calon Ketua OSIS Tahun 2020 – 2021:

 

 

Bagaimana? Visioner sekali kan seluruh kandidat Calon Ketua OSIS SMK Bina Informatika? Untuk menggunakan hak pilih, langkah – langkah yang ditempuh oleh peserta didik / warga sekolah tidaklah rumit. Peserta didik dan Warga sekolah dapat mengunjungi tautan : http://bit.ly/PemilihanCalonKetuaOSISSMKBIsiswa . Setelah itu peserta didik dapat memasukkan Nama, NIS, Kelas, Email dan memilih kandidat Calon Ketua OSIS.

“Semoga Ketua OSIS terpilih nanti, akan menjadi Pioneer kemajuan SMK Bina Informatika, memiliki niat yang kuat untuk ikut mengemban visi dan misi, mengembangkan SMK Bina Informatika bersama dan memperoleh prestasi” Ujar Kepala SMK Bina Informatika Bapak Drs. Suherman Ag, MM.

“Kami percaya, walaupun Covid-19, OSIS SMK Bina Informatika Tetap Maju Tanpa Batas… Semoga Kepengurusan OSIS sekarang selalu mencetuskan ide-ide kreatif, memproduksi program-program yang bermanfaat, mencetak pemimpin-pemimpin yang dapat diteladani. Semoga acaranya lancar dan Selalu Di Ridhoi Allah SWT, sukses buat Pa Rizam dan OSIS SMK Bina Informatika… ????” Ibu Meta Mustika Sari, M.Pd. – Wakil Bina Pesdik SMK Bina Informatika

“Pada Sabtu, 29 Januari 2021 lalu, OSIS SMK Bina Informatika mengadakan kegiatan Pemilihan Ketua OSIS SMK Bina Informatika Masa Bakti 2020-2021 yang diadakan secara Online dari rumah masing-masing. Kegiatan Pemilihan Ketua OSIS ini diikuti oleh seluruh Civitas Akademika SMK Bina Informatika yang meliputi Kepala Sekolah dan jajarannya, Pendidik, Tenaga Kependidikan, serta seluruh Peserta Didik dari Kejar X, XI, dan XII. Untuk pemilihan tahun ini, diikuti oleh 5 kandidat calon ketua yaitu No. urut 1 Muhammad Althaf Shidqi dari XI RPL, No. urut 2 Anindita Aulia Jasmine dari XI Multimedia 1, No. urut 3 Nayaka Aretha Virgiawan dari XI Multimedia 2, No. urut 4 M. Rizki Ramadhani dari XI RPL, dan No. urut 5 Ollie Kamal Martanto dari XI Animasi. Tentunya salah satu dari kelima calon ketua OSIS ini akan menjadi “Nakhoda Baru” yang harus mampu membawa OSIS SMK Bina Informatika Bintaro lebih produktif dari tahun-tahun sebelumnya. Selamat berproses Ketua OSIS yang baru, tunjukkan bahwa kita mampu “Maju Tanpa Batas”. SMK Bisa!!, Bina Informatika, Pasti Bisa!!!” Ujar Pak Rizam Nuruzzaman, M.Pd. Selaku Pembina OSIS SMK Bina Informatika

Semoga kegiatan Pemilihan Ketua OSIS Online bisa dijadikan ajang pembelajaran dalam berdemokrasi dan berorganisasi secara sehat dan kreatif, dan juga sebagai penegasan bahwa kegiatan demonstrasi dapat dipraktikkan meski dalam kondisi Pandemi sekalipun. Semoga Regenerasi dan kepemimpinan OSIS SMK Bina Informatika jauh lebih baik untuk kedepannya dan kandidat yang terpilih dapat amanah dan berintegritas sehingga dapat memberikan terobosan – terobosan cemerlang untuk selalu #MajuTanpaBatas meski dimasa Pandemi. SMK Bisa! Bina Informatika, Pasti Bisa!!! (DPT.IT)