Selasa, 30 April 2024
Perguruan Tinggi

Buka Puasa Bersama Rektor Minta pelayanan RS Muhammadiyah Sumut Ditingkatkan

Buka Puasa Bersama Rektor Minta pelayanan RS Muhammadiyah Sumut Ditingkatkan

Rektor UMSU Prof. Dr. Agussani, MAP menghadiri acara buka bersama dan santunan anak yatim yang digelar oleh RSU Muhammadiyah Sumatera Utara, pada Jum’at (29/3) di pelataran RSU Muhammadiyah Jl. Mandala By Pass No.27, Kota Medan.

Turut hadir WR 3 Dr. Rudianto, M.Si, Tim Asistensi RSU Dr. Bahril Datuk, M.M dan Drs. Muthalib, M.M, Direktur RSU dr. Mohamad Riza, M.Kes, SH.,M.HKes beserta jajaran, PDM/PDA, Kapolsek Medan Area, Lurah Tegal Sari Mandala 1, Dokter Umum dan Spesialis serta para mitra Rumah Sakit.

Pada kesempatan ini, Prof. Agussani mengingatkan kembali peran UMSU terharap rumah sakit. Dia mengatakan bahwa RSU Muhammadiyah ini memiliki perjalanan panjang yang sangat luar biasa. Dulu pengelolaannya belum terlalu baik, sehingga Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengamanahkan UMSU sebagai pengelola dan memanajeman RSU Muhammadiyah.

“Ini merupakan komitmen universitas dan UMSU diberikan amanah untuk menyelamatkan RSU Muhammadiyah ini. Mulai tahun 2018, Alhamdulillah permasalahan mulai terselesaikan di bawah naungan UMSU,” ujar Prof. Agussani.

Dia memimpikan RSU Muhammadiyah sebagai rumah sakit favorit masyarakat kota Medan. Oleh karena itu, seluruh jajaran dan staff rumah sakit harus tertanam rasa memiliki dan memperbaiki dan meningkatkan pelayanan yang ada, “Kita bertekad untuk memperluas lahan RSU Muhammadiyah, tapi tolong lebih ditekankan pelayanannya yang baik sehingga masyarakat nyaman dan ditangani dengan profesional,” kata Rektor UMSU.

Terkait Muktamar Muhammadiyah ke-49 tahun 2027, Prof. Agussani berharap RSU Muhammadiyah dapat berperan mensukseskan khususnya menangani kesehatan para tamu yang jumlah lebih dari 1 juta nantinya.

Sementara, Direktur RSU Muhammadiyah, dr. Mohamad Riza berjanji akan terus melakukan perbaikan pada pelayanan dan sarana prasana rumah sakit dengan meningkatkan poli dan SDM Dokter, sehingga dapat membantu masyarakat mengatai berbagai penyakit.

“Atas dukungan Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan Rektor UMSU sebagai pengelola, Insyallah semangat bulan ramadan ini, semoga RSU diberikan kemudahan keberkahan dalam memperbaiki dan mengembangkannya lebih baik,” kata dr. Riza.

Kegiatan buka puasa bersama ini menjadi angenda rutin sejak tahun 2018. RSU Muhammadiyah Sumatera Utara juga memberikan santunan kepada 35 anak yatim serta mengumumkan pemenang-pemenang lomba kreatif yang telah diadakan sebelumnya. Buka puasa bersama ditutup dengan tausiyah singkat.