Selasa, 30 April 2024
Sekolah Menengah Kejuruan

SMK Negeri 1 Cimahi Gelar SmartTren: Persiapan Generasi Terdidik Terbaik di Bulan Suci Ramadhan

SMK Negeri 1 Cimahi Gelar SmartTren: Persiapan Generasi Terdidik Terbaik di Bulan Suci Ramadhan

Bulan Suci Ramadhan menjadi momen yang istimewa bagi umat Islam untuk memperdalam spiritualitas dan meningkatkan kebaikan dalam kehidupan sehari-hari. Sejalan dengan hal itu, SMK Negeri 1 Cimahi mengadakan acara SmartTren dengan tema “Melalui SmartTren Ramadhan kita Persiapkan Generasi Terdidik Terbaik”, yang berlangsung dari tanggal 27 Maret hingga 2 April 2024 di Aula SMK Negeri 1 Cimahi.

Kegiatan SmartTren ini diikuti oleh seluruh kelas X, XI dan XII, dengan tujuan untuk memberikan wadah bagi siswa untuk meningkatkan kekhusyuan dalam beribadah serta memperkuat karakter dan moralitas mereka. Acara SmartTren dibuka secara resmi oleh Kepala SMK Negeri 1 Cimahi, Agus Priyatmono Nugroho, S.Pd., M.Si., yang memberikan pesan penting kepada seluruh peserta.

“Dengan mengikuti kegiatan SmartTren ini, diharapkan siswa dapat meningkatkan kekhusyuan dalam beribadah dan memerangi nafsu yang ada dalam diri sendiri,” ujar Agus Priyatmono Nugroho.

Ketua pelaksana SmartTren, Lukman, S.Ag., menyampaikan bahwa kegiatan ini melibatkan seluruh siswa dari kelas X, XI, dan XII. Dengan tema yang diangkat, diharapkan nilai-nilai kebaikan yang disampaikan dapat diterima dengan baik oleh siswa dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Selama acara SmartTren, siswa mendapatkan materi yang bermanfaat dari para Inspirator Muda Kota Cimahi yang tergabung dalam Emotional Spiritual Question (ESQ). Coach Krisna Praksa, Coach Saeful, dan Coach Effendi memberikan materi mengenai spiritual, public speaking, serta problem solving, dengan tujuan menciptakan nuansa baru dan memberikan inspirasi bagi para siswa.

Kegiatan SmartTren SMK Negeri 1 Cimahi ini diharapkan dapat menjadi momentum positif bagi para siswa dalam meningkatkan pemahaman akan nilai-nilai kebaikan, khususnya di bulan suci Ramadhan. Dengan demikian, SMK Negeri 1 Cimahi terus berkomitmen untuk mendukung pembentukan generasi terdidik dan berkarakter melalui berbagai kegiatan yang bermanfaat.