Selasa, 30 April 2024
Perguruan Tinggi

UNJA SIC Diundang Kedubes Jepang, Jalin Hubungan UNJA-ASEAN-Jepang

UNJA SIC Diundang Kedubes Jepang, Jalin Hubungan UNJA-ASEAN-Jepang

JAKARTA,- Universitas Jambi Students International Council (UNJASIC) yang diketuai oleh Sithu Moe, mahasiswa internasional UNJA asal Myanmar, pada 10 Januari 2023 lalu diundang ke Kantor Misi Jepang untuk ASEAN yang terletak di Kompleks Kedutaan Besar Jepang di Jakarta.

Duta Besar Jepang untuk ASEAN, H. E. Kiya Masahiko, selaku tuan rumah menerima secara langsung kedatangan Sithu. Sebagai Duta Besar Jepang yang bertanggung jawab untuk urusan ASEAN, Masahiko sangat senang melihat salah satu mahasiswa Universitas Jambi berkunjung ke kantornya. Beliau mengatakan baru pertama kali melihat mahasiswa dari universitas yang terletak di Pulau Sumatra.

Dubes Jepang tersebut telah mengetahui agenda “Road to ASEAN Chairmanship 2023” yang diadakan di Balairung pada tanggal 17 Desember 2022 lalu. Setelah acara tersebut, Masahiko menjadi mengenal dan mengetahui UNJASIC. Realisasinya, pada awal tahun 2023 ini, Masahiko ingin menemui beberapa asosiasi mahasiswa yang potensial yang ada di Indonesia untuk lebih mempromosikan hubungan ASEAN-Jepang. Oleh karena itulah, demi kerja sama lebih lanjut di masa depan, UNJASIC bertemu langsung dengan Dubes Jepang tersebut.

“Alasan utamanya adalah dia ingin saya mempromosikan lebih banyak tentang budaya Jepang dan hubungan antara ASEAN-Jepang di UNJA beserta dengan komunitas mahasiswa. Dalam pertemuan dengan Duta Besar, kami membahas tentang Kepemimpinan ASEAN 2023 oleh Indonesia, peringatan 50 Tahun Persahabatan dan Kerja Sama ASEAN-Jepang, serta peringatan 65 Tahun hubungan diplomatik Jepang-Indonesia,” ujar Sithu.

Masahiko menyampaikan rasa terima kasihnya terhadap kegiatan UNJA dan mahasiswanya, ia mengatakan bahwa akan mendukung semua berkontribusi untuk negara dan wilayahnya. Lebih lanjut, Masahiko akan terus mendukung dan menyambut baik kerja sama lebih lanjut di masa mendatang dalam kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan promosi tentang budaya ASEAN dan Jepang.

Ketua Unit Pelayanan Terpadu Layanan Internasional (UPT-LI) UNJA, Dr. Sri Wachyunni, S.S., M.Hum., M.A., mengatakan bahwa UPT-LI UNJA mendukung segala bentuk upaya mempromosikan UNJA di kancah internasional.

“Kegiatan yang telah terlaksana tersebut tidak terlepas dari hasil kerja sama dan juga dukungan Unit Pelayanan Terpadu Layanan Internasional (UPT-LI) UNJA dalam rangka mempromosikan dan memperkenalkan UNJA di kancah internasional,” ujar beliau.

Usai berdiskusi, beliau mengakhiri pertemuan dengan mengucapkan selamat atas suksesnya acara “Road to ASEAN Chairmanship 2023”. Di akhir pertemuan, Sithu menyerahkan plakat UNJA dan Token of Appreciation sebagai memorandum pertemuan antara mahasiswa UNJA dengan Dubes Jepang untuk ASEAN tersebut.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS