Sabtu, 27 April 2024
Sekolah Dasar

Puncak P5 SDN SERAYU mengadakan acara “Market Day”

Puncak P5 SDN SERAYU mengadakan acara “Market Day”

Dalam rangka mengimplementasikan kurikulum merdeka, SDN SERAYU mengadakan acara “Market Day” sebagai Puncak Panen Raya P5 yaitu kegiatan kewirausahaan dimana siswa menjual Makanan Tradisional (Kelas I) dan Produk Olahan Minuman Herbal (Kelas IV) yang dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2023.

Menariknya kegiatan market day diselingi juga dengan kegiatan Morning Party dimana siswa melakukan pentas seni dengan menampilkan kreasi siswa kelas 3A dan 3B.

Acara ini juga dihadiri oleh ibu Suprapti selaku Pengawas Gondokusuman, Bapak Santo Mugi Prayitno, M.Pd Sub Koordinator Substansi kurikulum SD Dinas Dikpora Kota Yogyakarta. Pembukaan acara
oleh Bapak Santo Mugi Prayitno ditandai dengan pemukulan Gong dan sambutan.

Pada kesempatan yang sama sekolah juga kedatangan tokoh dari Dewan Pendidikan Daerah Istimewa Yogyakarta Prof Dr Sutrisna Wibawa, M.Pd., yang hadir melakukan monitoring pelaksanaan Pendidikan Khas KeJogjaan di SDN Serayu Yogyakarta. Adapun pesan beliau terkait dengan pendidikan khas keJogjaan dapat maksimal dengan membumikan kembali nilai nilai luhur budaya Yogyakarta yang makin lama makin tergerus jaman. Oleh karena itu nilai nilai itu harus ditanamkan kepada anak – anak sejak dini. (Iskandar-Zafra)