Rabu, 26 Juni 2024
Perguruan Tinggi

Penyerahan Hewan Kurban: IAIN Papua Siap Jalin Kemitraan Dengan POLDA Papua

Penyerahan Hewan Kurban: IAIN Papua Siap Jalin Kemitraan Dengan POLDA Papua

(iainfmpapua.ac.id) – Seluruh keluarga besar Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua akan bersinergi dengan POLDA Papua dalam mendukung tatanan sosial yang baik di masyarakat Papua. Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Marwan Sileuw, M.Pd menyampaikan hal ini dalam sambutan penyerahan hewan kurban dari Kapolda Papua ke Pengurus Masjid Al Hamid, IAIN Fattahul Muluk Papua, 15 Juni 2024.

“Kami siap menjalin kemitraan dengan Polda Papua dalam berbagai bidang, khususnya bidang pendidikan bagi kemajuan generasi muda di Papua,” ucapnya. Dalam moment Hari Raya Idul Adha ini, rektor mengapresiasi langkah Polda Papua dalam menjaga jalinan persaudaraan di antara umat dengan kunjungan ke berbagai masjid untuk penyerahan hewan kurban. “Terimakasih untuk kepedulian Polda Papua, dan mari kita maknai dengan positif, serta kita saling menjunjung tinggi sikap toleransi, dan moderasi dalam beragama,” tambahnya.

Wakapolda Papua Brigjen. Pol. Patrige Renwarin menyebutkan bahwa kunjungan ini bertujuan membina kebersamaan antara Polda Papua dengan berbagai lapisan masyarakat. “Mohon hal ini jangan dikaitkan dengan politik atau hal-hal lain,” tuturnya mewakili Kapolda Papua. Wakapolda menjelaskan bahwa penyerahan hewan kurban ini diharapkan dapat meningkatkan jalinan kemitraan Polda Papua dengan berbagai elemen masyarakat, khususnya perguruan tinggi. “Kami menyerahkan satu ekor sapi untuk masjid di IAIN Fattahul Muluk Papua dan kami juga menyumbangkan sapi lain kepada beberapa masjid di wilayah Papua,” urainya.

Kegiatan ini dihadiri unsur pejabat Polda Papua, dosen dan tenaga kependidikan IAIN Fattahul Muluk Papua, para mahasiswa, dan jamaah masjid Al Hamid. (*)